Studi Tentang Kompetensi Guru Dalam Kaitannya Dengan hasil Belajar Siswa Pada Madrasah Tsanawiyah Negeri Palangka Raya

Ridwan, Ridwan (1992) Studi Tentang Kompetensi Guru Dalam Kaitannya Dengan hasil Belajar Siswa Pada Madrasah Tsanawiyah Negeri Palangka Raya. Undergraduate thesis, IAIN Palanga Raya.

[img] Text
056_RIDWAN_8615003868_1992.pdf

Download (11MB)

Abstract

Dalam upaya mencapai tujuan pendidikan melalui proses belajar mengajar diperlukan berbagai komponen, seperti tujuan pendidikan, guru, anak didik dan lain sebagainya. Guru merupakan komponen penting dalam kegiatan belajar mengajar, karena mereka yang memberikan bimbingan belajar, baik pengetahuan, sikap maupun ketrampilan. Karena itu guru harus memiliki dan melakukan kegiatan pengajaran berdasarkan kompetensi, yaitu kompetensi mengelola program belajar mengajar, mengelola kelas dan menggunakan media belajar serta melakukan evaluasi hasil belajar, sehingga dapat meningkatkan hasil belajar siswa, termasuk pada Madrasah Tsanawiyah (Negeri Palangkaraya.

Madrasah Tsanawiyah Negeri Palangkaraya dalam menyelengga rakan kegiatan belajar mengajar melibatkan 18 orang guru. Namun apakah 18 orang guru tersebut telah menerapkan kompetensi Mengajar dengan baik serta adakah hubungan yang berarti terhadap hasil belajar siswa. Sangat menarik untuk diteliti.

Dengan demikian, permasalahan pokok yang diteliti adalah bagaimana tingkat penerapan kompetensi guru dengan sub-sub kompetensinya, bagaimana hasil belajar siswa dan adakah hubu-ngan yang berarti antara tingkat penerapan kompetensi guru dengan hasil belajar siswa, termasuk hubungan masing-masing sub kompetensi dengan hasil belajar siswa.

Penelitian ini bertolak dari asumsi bahwa hasil belajar siswa banyak tergantung atau dipengaruhi oleh tingkat penerapan kompetensi guru, yaitu tingkat penerapan kompetensi guru mengelola program belajar mengajar, mengelola kelas, mengguna kan media belajar dan melakukan evaluasi hasil belajar, dengan rumusan hipotesis yang diuji "ada hubungan yang berarti antara tingkat penerapan kompetensi guru mengelola program belajar mengajar dengan hasil belajar siswa, ada hubungan yang berarti antara tingkat peberapan kompetensi guru mengelola kelas dengan hasil belajar siswa, ada hubungan yang berarti antara tingkat penerapan kompetensi guru menggunakan media belajar dengan hasil belajar siswa dan ada hubungan yang berarti antara tingkat penerapan kompetensi guru melakukan evaluasi hasil belajar dengan hasil belajar siswa", sebagai hipotesa minor. Kemudian dilanjutkan dengan hipotesa mayor, "ada hubungan yang berarti antara tingkat kompetensi guru dengan hasil belajar siswa. makin tinggi tingkat penerapan kompetensi guru, makin baik hasil belajar siswa".

Populasi penelitian sebanyak 508 siswa 18 guru. Terhadap siswa digunakan teknik random sampling acak sederhana, dimana setiap unit mendapat kesempatan yang sama untuk dijadikan sampel, dengan penarikan 50% pada setiap unit. Sedangkan untuk guru digunakan sampel total, dimana 18 dewan guru diambim secara keseluruhan.

Teknik pengumpul data adalah wawancara, dokumentasi,-dan observasi. Dalam pengolahan dan analisa data digunakan tabel mean frekuensi, sedangkan untuk analisis uji hipotesis digunakan tabel kerja/tabel perhitungan statistik kore lasi product moment.

Temuan penelitian menunjukan bahwa tingkat penerapan sub kompetensi guru mengelola program belajar mengajar ber ada pada tingkat cukup dengan nilai 6,4, tingkat penerapan kompetensi guru mengelola kelas ada pada kualifikasi cukup dengan nilai 6,5 dan tingkat penerapan kompetensi guru mes nggunakan meñia belajar sebesar 5,8 dengan tingkat kurang serta tingkat penerapan kompetensi guru melakukan evaluasi hasil belajar berada pada tingkat yang cukup pula dengan nilai 6,7. Sedangkan tingkat penerapan kompetensi guru secara keseluruhan adalah 6,3 dengan kategori cukup. Sementa ra hasil belajar siswa berada pada kualifikasi sedang den-gan nilai rata-rata 6,3.

Mengenai hubungan/korelasi antara kedua variabel yang diteliti masing-masing sebagai berikut :
1. Antara tingkat penerapan kompetensi guru mengelola prog ram belajar mengajar dengan hasil belajar siswa terdapat hubungan yang positif, namun hubungannya tidak berarti, karena nilai r 0,455, rt 0,468 pada taraf signifikansi 5%: 18.

2. Antara tingkat penerapan kompetensi guru mengelola kebas dengan hasil belajar siswa terdapat hubungan positif yang sangat berarti, karena nilai rxy 0,620 = rt 0,468, pada taraf signifikansi 5% urutan ke-18.

3. Antara tingkat penerapan kompetensi guru menggunakan media belajar dengan hasil belajar siswa terdapat hubungan positif yang berarti pula, karena nilai rxy 0,511 rt 0,468 pada taraf signifikansi 5% N :18.

4. Antara tingkat penerapan kompetensi guru melakukan eva-luasi hasil belajar dengan hasil belajar siswa juga terdapat hubungan yang berarti, karena nilai r jauh lebih tinggi dari batas signifikansi 0,468 pada taraf signifi kansi 5% urutan ke-18.

Sedangkan antara tingkat penerapan kompetensi guru dengan hasil belajar siswa terdapat hubungan/korelasi yang sangat berarti, sebab nilai rxy 0,710 pada taraf signifikansi 5% urutan ke-18. rt 0,468

Hasil penelitian ini paling tidak sebagai tambahan pe ngetahuan peneliti dan kerangka awal bagi peneliti yang ingin mendalami profesi ini serta menjadi bahan pertimbangan dalam penetapan kebijaksanaan guna pembinaan dan pengembangan Madrasah Tsanawiyah Negeri Palangkaraya, khususnya peningkatan penerapan kompetensi guru dalam mengajar.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Kompetensi Guru ; Hasil Belajar; Siswa
Subjects: 13 EDUCATION > 1303 Specialist Studies In Education > 130303 Education Assessment and Evaluation
13 EDUCATION > 1303 Specialist Studies In Education > 130309 Learning Sciences
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Jurusan Tarbiyah
Depositing User: Unnamed user with email daniaty_marina@yahoo.com
Date Deposited: 09 Feb 2025 02:13
Last Modified: 09 Feb 2025 02:13
URI: http://digilib.iain-palangkaraya.ac.id/id/eprint/5749

Actions (login required)

View Item View Item