Radawiyah, Radawiyah (2021) Strategi pemasaran kerajinan simpai dayak meratus(studi perbandingan desa kiyu batang alai timur dan Desa Ajung Tebing Tinggi Kalimantan Selatan). Undergraduate thesis, IAIN Palangka Raya.
Text
SKRIPSI RADAWIYAH.pdf Download (1MB) |
Abstract
Abstract
Strategi pemasaran merupakan hal yang sangat penting bagi perusahaan dimana strategi pemasaran merupakan suatu cara mencapai tujuan dari sebuah perusahaan. Sehingga dalam menjalankan usaha, khususnya kerajinan simpai Dayak Meratus diperlukan strategi pemasaran. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi pemasaran kerajinan simpai dayak meratus Desa Kiyu Batang Alai Timur dan Desa Ajung Tebing Tinggi Kalimantan Selatan dan juga Perbandingan Strategi Pemasaran kerajinan simpai dayak meratus desa Kiyu dan desa Ajung.
Penelitian ini merupakan penelitian lapangan dengan menggunakan metode kualitatif deskriptif. Adapun subjek dalam penelitian ini adalah 1 orang pengrajin simpai desa Kiyu, dan 2 orang pengrajin dari desa Ajung. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah observasi, wawancara dan dokumentasi, kemudian di analisis melalui tahapan pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan.
Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa Strategi pemasaran kerajinan simpai dayak meratus di Desa Kiyu Batang Alai Timur dan di Desa Ajung Tebing Tinggi Kalimantan Selatan yakni dengan cara menawarkan jasa pembuatan kerajinan simpai melalui Instagram, youtube dan snack video, atau secara langsung kepada konsumen yang mereka temui. Harga yang ditawarkan yakni Rp.10.000,00 - Rp.200.000,00, Ribu. Keunggulan strategi pemasaran di desa Kiyu yakni mendapatkan bantuan promosi dari Dinas Pariwisata, dan DISPORA. Kendalanya yakni tidak ada surat izin usaha, tidak ada bantuan modal usaha, terbatasnya kemampuan, jaringan usaha lemah, dan kurangnya gagasan.
ABSTRACT
Marketing strategy is an important thing for a company, where marketing strategy is a way to achieve the goals of a company. Therefore, in carrying out business, especially Simpai Dayak Meratus craft, a marketing strategy is required. This study aims to find out the marketing strategies of Simpai Dayak Meratus in Kiyu Village Kecamatan Batang Alai Timur and Ajung Tebing Tinggi Village of South Kalimantan and Comparation of Marketing Strategies for Simpai Dayak Meratus craft from Kiyu Village and Ajung Village.
This study was a field study using a qualitative-descriptive approach. The subjects in this study were 1 Simpai maker from Kiyu Village, 2 subjects from Ajung Village. The data collection techniques in this study were observation, interviews, and documentation. After that, the data was analyzed through stages of data collection, data reduction, data presentation, and drawing a conclusion.
From the results of the study, it can be concluded that marketing strategies of Simpai Dayak Meratus craft in Kiyu Batang Alai Timur Village and Ajung Tebing Tinggi Village of South Kalimantan are by offering services for making Simpai woven craft via social media, Instagram, YouTube, and Snack Video, or directly to the consumers they meet. The price offered are the IDR 10,000 to IDR 200,000. The advantages of marketing strategies in Kiyu Village are that they obtain assistance in promoting from the Department of Tourism and DISPORA. The constraints are the absence of a business license, the absence of assistance for business capital, limited ability, weak business network, and lack of ideas.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Strategi Pemasaran, Kerajinan Simpai Dayak Meratus |
Subjects: | 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1505 Marketing > 150503 Marketing Management (incl. Strategy and Customer Relations) |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Jurusan Ekonomi Islam > Program Studi Ekonomi Syariah |
Depositing User: | fuah fuah marfuah |
Date Deposited: | 03 Dec 2021 08:36 |
Last Modified: | 03 Dec 2021 08:36 |
URI: | http://digilib.iain-palangkaraya.ac.id/id/eprint/3623 |
Actions (login required)
View Item |