Dampak kenaikan tarif ojek online bagi mitra pengemudi di kota palangka raya (perspektif hukum ekonomi syariah)

Muqaromah, Rafa (2020) Dampak kenaikan tarif ojek online bagi mitra pengemudi di kota palangka raya (perspektif hukum ekonomi syariah). Undergraduate thesis, IAIN Palangka Raya.

[img] Text
Skripsi Rafa Muqoramah - 1602130087.pdf

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi dari naiknya tarif ojek online oleh pemerintah dengan tujuan menghindari persaingan antar ojek online yang kemudian berdampak bagi mitra pengemudi akibat menurunnya permintaan konsumen. Fokus penelitian ini adalah mengkaji dampak yang muncul akibat kenaikan tarif tersebut dengan menggunakan perspektif Hukum Ekonomi Syariah di Kota Palangka Raya dalam memandang permasalahan tersebut. Adapun rumusan masalah penelitian ini adalah (1) Apa saja faktor penyebab kenaikan tarif ojek online? (2) Bagaimana dampak kenaikan tarif ojek online bagi mitra pengemudi dan konsumen pengguna ojek online?
Pada penelitian yuridis empiris dalam Hukum Ekonomi Syariah ini menggunakan pendekatan konseptual dan pendekatan kaidah fiqh. Subjeknya adalah mitra pengemudi ojek online dan objeknya adalah ojek online di Kota Palangka Raya khususnya pada Kecamatan Pahandut dan Jekan Raya yang didasarkan pada teori perlindungan hukum, kesejahteraan masyarakat dan Maṣlaḥah. Data penelitian dihimpun dengan menggunakan metode observasi, wawancara dan dokumentasi.

Hasil penelitian ini: (1) Faktor penyebab kenaikan tarif diawali dengan tuntutan mitra pengemudi mengenai legalisasi hubungan kerja dan penyesuaian tarif antar aplikator dan mitra pengemudi. (2) Kenaikan tarif tersebut menimbulkan dampak melalui peningkatan daya saing antara manajemen aplikator perusahaan ojek online lain dan peningkatan jumlah mitra pengemudi serta penurunan permintaan konsumen yang mengakibatkan turunnya pendapatan mitra pengemudi sebesar 45,8% per bulannya bagi mitra pengemudi. Hal ini berpengaruh bagi kemaslahatan hajiyyah dari pihak mitra pengemudi yang terdampak kenaikan tersebut yang jika tidak terpenuhi tidak akan mengakibatkan kerusakan dalam kehidupan, hanya saja akan mengakibatkan kesempitan dan kesulitan baginya.

ABSTRACT

This research is motivated by the increase in online motorcycle taxi rates by the government with the aim of avoiding competition between online motorcycle taxis which then has an impact on driver partners due to decreased consumer demand. The focus of this research is to examine the impact that arises from the increase in rates by using the perspective of Islamic Economic Law in Palangka Raya City in looking at these problems. The formulation of the problems of this research are (1) What are the factors causing the increase in online motorcycle taxi rates? (2) What is the impact of the increase in online motorcycle taxi rates for driver-partners and consumers using online motorcycle taxis?
In this empirical juridical research in Islamic Economic Law uses a conceptual approach and a fiqh rule approach. The subject is an online motorcycle taxi driver partner and the object is an online motorcycle taxi in Palangka Raya City, especially in Pahandut and Jekan Raya Districts, which are based on theories of legal protection, community welfare and Maṣlaḥah. The research data were collected using the method of observation, interviews and documentation.

The results of this study: (1) The factors causing the increase in tariffs begin with the demands of the driver partners regarding the legalization of work relations and tariff adjustments between applicators and driver partners. (2) The increase in tariffs has an impact through increased competitiveness between the applicator management of other online motorcycle taxi companies and an increase in the number of driver partners as well as a decrease in consumer demand resulting in a decrease in driver-partner income by 45.8% per month for driver partners. This has an effect on the benefit of the hajiyyah from the driver partners who are affected by the increase, which if not fulfilled will not cause damage to life.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Harga; Inflasi
Subjects: 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1505 Marketing > 150507 Pricing (incl. Consumer Value Estimation)
Divisions: Fakultas Syariah > Jurusan Syariah > Program Studi Hukum Ekonomi Syariah
Depositing User: puttry puttry ekaputri
Date Deposited: 31 May 2021 03:30
Last Modified: 31 May 2021 03:30
URI: http://digilib.iain-palangkaraya.ac.id/id/eprint/2992

Actions (login required)

View Item View Item