Peran ibu rumah tangga dalam meningkatkan kesejahteraan keluarga melalui industri batu bata di Desa Bumi Harjo Kecamatan Kumai

Solihah, Markhatus (2020) Peran ibu rumah tangga dalam meningkatkan kesejahteraan keluarga melalui industri batu bata di Desa Bumi Harjo Kecamatan Kumai. Undergraduate thesis, IAIN Palangka Raya.

[img] Text
Skripsi Markhatus Solihah - 1604120561.pdf

Download (1MB)

Abstract

Salah satu peran yang paling dominan dalam keluarga adalah seorang perempuan. Pada saat ini perempuan tidak hanya berperan sebagai ibu rumah tangga yang mengurus pekerjaan rumah tetapi banyak ibu rumah tangga yang bekerja untuk membantu perekonomian keluarga. Hal ini dilakukan demi terpenuhinya segala kebutuhan keluarga dan dengan terpenuhinya kebutuhan itu barulah dikatakan sebagai keluarga sejahtera. Adapun penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) kondisi sosial ekonomi ibu rumah tangga pengrajin batu bata, dan (2) peran ibu rumah tangga dalam meningkatkan kesejahteraan keluarga

Penelitian ini menggunakan jenis penelitian lapangan atau field research dengan metode deskriptif kualitatif. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan fenomenologi. Subjek penelitian sebanyak delapan orang yang terdiri atas para ibu rumah tangga yang bekerja di industri batu bata. Teknik pengumpulan data yang peneliti gunakan adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Pengabsahan data menggunakan triangulasi sumber. Adapun analisis data yang digunakan ada empat komponen yaitu, pengumpulan data, merangkum data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan.

Hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa (1) Kondisi sosial ekonomi ibu rumah tangga pengrajin batu bata di desa Bumi Harjo adalah sejahtera. Apabila dilihat dari kondisi sosial maka kondisinya baik dengan tidak melalaikan perannya sebagai masyarakat dengan mengikuti kegiatan masyarakat. Sedangkan dilihat dari kondisi ekonomi maka kondisinya meningkat setelah seorang istri ikut bekerja di industri batu bata dan (2) Peran ibu rumah tangga dalam meningkatkan kesejahteraan keluarga melalui industri batu bata di Desa Bumi Harjo adalah dengan bekerja sebagai pengrajin batu bata untuk membantu suami dalam mencukupi kebutuhan hidup sehari-hari dan membantu meningkatkan pendapatan keluarga.

ABSTRACT

One of the most dominant roles in the family is a woman. At this time women not only act as housewives who take care of housework, but many housewives work to help the family economy. This is done for the sake of fulfilling all the needs of the family and with the fulfillment of those needs, it is said to be a prosperous family. This study aims to determine (1) the socio- economic conditions of brick-making housewives, and (2) the role of housewives in improving family welfare.

This research uses a type of field research or field research with a qualitative descriptive method. The approach used in this research is a phenomenological approach. The research subjects were eight people consisting of housewives who worked in the brick industry. Data collection techniques that researchers use are observation, interviews, and documentation. Data validation used source triangulation. The data analysis used consists of four components, namely, data collection, summarizing data, presenting data, and drawing conclusions.

The results of this study concluded that (1) the socio-economic conditions of the housewives of brick craftsmen in Bumi Harjo village were prosperous. When viewed from the social conditions, the condition is good without neglecting its role as a community by participating in community activities. Meanwhile, seen from the economic condition, the condition has improved after a wife works in the brick industry and (2) The role of housewives in improving family welfare through the brick industry in Bumi Harjo Village is to work as brick craftsmen to help husbands make ends meet. life everyday and help increase their family income.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Peran ibu rumah tangga; industri batu bata
Subjects: 14 ECONOMICS > 1402 Applied Economics > 140209 Industry Economics and Industrial Organisation
14 ECONOMICS > 1499 Other Economics > 149999 Economics not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Jurusan Ekonomi Islam > Program Studi Ekonomi Syariah
Depositing User: puttry puttry ekaputri
Date Deposited: 29 May 2021 02:02
Last Modified: 29 May 2021 02:02
URI: http://digilib.iain-palangkaraya.ac.id/id/eprint/2983

Actions (login required)

View Item View Item