Kompetensi sosial Guru pai di SMA Negeri se kota Palangka Raya

Putri, Tri Kurnia Astuti (2019) Kompetensi sosial Guru pai di SMA Negeri se kota Palangka Raya. Undergraduate thesis, IAIN Palangka Raya.

[img] Text
Skripsi Tri Kurnia Astuti Putri-1401111833.pdf

Download (1MB)

Abstract

Pendidikan memegang peranan yang sangat penting untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia, yang pastinya tidak terlepas dari peran seorang guru. Kompetensi sosial digunakan untuk meningkatkan kemampuan guru. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana kompetensi sosial guru
PAI dari segi bersikap inklusif, bertindak objektif, serta tidak diskriminatif ?
bagaimana kompetensi sosial guru PAI dari segi berkomunikasi secara efektif,empatik, dan santun dengan sesama pendidik, tenaga kependidikan, orang tua, dan masyarakat? bagaimana kompetensi sosial guru PAI dari segi beradaptasi di tempat bertugas di seluruh wilayah Republik Indonesia yang memiliki keragaman sosial budaya? bagaimana kompetensi sosial guru PAI dari segi berkomunikasi dengan komunitas profesi sendiri dan profesi lain secara lisan dan tulisan atau bentuk lain? Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kompetensi sosial guru
PAI di SMA Negeri se Kota Palangka Raya.

Penelitian ini menggunakan mix method. Responden pada penelitian ini berjumlah 7 orang guru yang berstatus PNS serta alumni Fakultas Tarbiyah IAIN Antasari Palangka Raya dan STAIN Palangka Raya. Responden dipilih secara purposif. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, angket, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data menggunakan perhitungan persentase skor pada angket dan dipadukan dengan hasil observasi dan wawancara.

Hasil penelitian ini adalah guru PAI di SMA Negeri se Kota Palangka Raya memiliki kompetensi sosial menurut Permendiknas No. 16 tahun 2007 yang tergolong sangat baik. Guru bersikap inklusif, bertindak objektif, serta tidak diskriminatif (100%). Guru berkomunikasi secara efektif, empatik, dan santun dengan sesama pendidik, tenaga kependidikan, orang tua, dan masyarakat (96%).Guru dapat beradaptasi di tempat bertugas di seluruh wilayah Republik Indonesia (100%). Guru dapat berkomunikasi dengan komunitas profesi sendiri dan profesi lain secara lisan dan tulisan atau bentuk lain (100%).

ABSTRACT

Education is very important for increasing the qulity of human resourches. Social competence is used to increase teacher‟s competence. The formulation of the problems are how is social competence of PAI teacher for being inclusive, acting objectively, and not discriminative? how is social competence of PAI teacher base on communicate effectively, empathic, and being polite with teachers, student‟s parents, and community? how is social competence of PAI teacher base on communication with the community with their proffesional community and other proffesions both verbally and in writing ?This reaserch aims to analyze the social competence of PAI teachers at all SMA N in Palangka Raya city.

This study use mix method. The respondens of this research are 7 teachers who civil servants and as alumnus of Faculty of Tarbiyah in IAIN Antasari Palangka Raya and STAIN Palangka Raya. The respondens choosen by purposive method. This research use quesioner, interview, observation and documentation to collect the data. This study use score perentage to count the quesioner and mix it with the observation and interview data.

The result of this study is all of PAI teachers at all SMAN in Palangka Raya city have the best social competencies according to Minister of National Education Regulation No. 16 Th 2007. Teachers have very good inclusive and
objective person, and they are not discriminative (100%). They comunicate
effectively, have good emphaty, and well behaved with their colleague, education
staff, children‟s parent and community (96%). They adapt very well on their duty
in Indonesia (100%). Teachers comunicate very well with their colleague and another by verbal or non verbal (100%).

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Kompetensi Sosial; Guru pai
Subjects: 22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220403 Islamic Studies
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Jurusan Tarbiyah > Program Studi Pendidikan Agama Islam
Depositing User: puttry puttry ekaputri
Date Deposited: 03 Apr 2020 07:28
Last Modified: 03 Apr 2020 07:31
URI: http://digilib.iain-palangkaraya.ac.id/id/eprint/2128

Actions (login required)

View Item View Item