Pengembangan kegiatan ekstrakurikuler di pondok pesantren Hidayatul Insan Fii Ta’limiddin Palangaka Raya

Saptudi, Saptudi (2019) Pengembangan kegiatan ekstrakurikuler di pondok pesantren Hidayatul Insan Fii Ta’limiddin Palangaka Raya. Masters thesis, IAIN Palangka Raya.

[img] Text
Tesis Saptudi - 16016045.pdf

Download (1MB)

Abstract

Pondok Pesantren Hidayatul Insan Fii Ta’limiddin adalah salah satu pesantren yang ada di Jalan Sulawesi kota Palangka Raya yang unggul dibidang ekstrakurikuler terbukti disetiap event-event perlombaan baik ditingkat kota, provinsi, bahkan nasional selalu mendapatkan prestasi atau juara, bahkan sering mendapatkan juara umum. Penulis tertarik ingin mengetahui, meneliti lebih mendalam bagaimana model pengembangan kegiatan ekstrakurikuler, bagaimana proses pengembangan kegiatan ekstrakurikuler, dan faktor pendukung dan hambatan kegiatan ekstrakurikuler tesebut dengan mengambil judul pegembangan kegiatan ekstrakurikuler dipondok pesantren Hidayatul Insan Fii’ Talimiddin Kota Palangka Raya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana model, proses, dan faktor yang mendukung dan menghambat pengembangan kegiatan ekstrakurikuler dipondok pesantren Hidayatul Insan Fii ta’limiddin Palangka Raya.
. Sobjekpenelitian ini adalah pimpinan pondok dan empat orang pembina ekstrakurikuler pondok pesantren Hidayatul Insan Fii’ Ta’limiddin, sebagai informen adalah santri dan tata usaha pondok pesantren Hidayatul Insan Fii Ta’limiddin Palangka Raya. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif, teknik pengumpulan data yang dilakukan dalam penelitian ini adalah observasi, wawancara dan dokumentasi,.
Hasil penelitian menunjukkan menunjukkan bahwa model pengembangan kegiatan ekstrakurikuler dipondok pesantren Hidayatul Insan menggunakan model pendekatan kekeluargaan, keikhlasan dan pembiasaan, proses pengembangan kegiatan ekstrakurikuler yang telah dilaksanakan kreatifitas santri sudah terbentuk, hal ini dapat dilihat dari kemauan tinggi dari siswa dalam mengikuti event-event yang diadakan oleh pesantren, kemudian kendala yang dihadapi dalam pengembangan kegiatan ekstrakurikuler dipondok pesantren Hidayatul Insan Fii’ Ta’limiddin Palangka Raya terdapat pada keterbatasan pendanaan, alokasi waktu serta sarana dan prasana.

ABSTRACT

Hidayatul Islamic Boarding School FiiTa'limiddin is one of the boarding schools on the street Sulawesi, Palangka Raya city that excels in the extracurricular field proven in every race events at the city, provincial, and even national level, always getting achievements or champions, often getting the overall champion. The researcher was interested to know, examine more deeply how to model the development of extracurricular activities, how the process of developing extracurricular activities, and supporting factors and constraints of the extracurricular activities by took the title of extracurricular activities development in boarding school HidayatulInsanFii 'TalimiddinPalangkaraya City. This research aims to determine how the models, processes, and factors that support and hinder the development of extracurricular activities in the boarding school HidayatulInsanFiita'limiddinPalangka Raya.
The object of this research was the headmaster of the boarding school and four extracurricular coaches of the HidayatulInsan boarding school 'Ta'limiddin, as informants are the santri and administration of the Islamic boarding school HidayatulInsanFiiTa'limiddinPalangka Raya. This research used qualitative descriptive approach, data collection techniques used in this research are observation, interviews and documentation.
The results showed that the extracurricular activities development boarding school HidayatulInsan used family approach model, sincerity and habituation, the process of developing extracurricular activities that had been carried out by students' creativity had already been formed, this can be seen from the high willingness of students to participate in events held. Boarding schools, then the obstacles faced in the development of extracurricular activities in the boarding school HidayatulInsanFii 'Ta'limiddinPalangka Raya are limited to funding, time allocation and facilities and infrastructure.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Ekstrakurikuler; Pesantren
Subjects: 22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220403 Islamic Studies
Divisions: Pascasarjana > Program Studi Magister Pendidikan Agama Islam
Depositing User: puttry puttry ekaputri
Date Deposited: 25 Feb 2020 00:59
Last Modified: 16 Apr 2021 02:17
URI: http://digilib.iain-palangkaraya.ac.id/id/eprint/1969

Actions (login required)

View Item View Item