Strategi PT Phintraco sekuritas dalam meningkatkan investor di Bursa Efek Indonesia

Subli, Muhammad (2018) Strategi PT Phintraco sekuritas dalam meningkatkan investor di Bursa Efek Indonesia. Undergraduate thesis, IAIN Palangka Raya.

[img] Text
Muhammad Subli- 1402120337.pdf

Download (1MB)

Abstract

Strategi menjadi kunci yang sangat penting untuk mencapai keberhasilan dalam mewujudkan tujuan perusahaan, semakin baik strategi yang dilakukan sebuah perusahaan maka semakin besar target yang diharapkan oleh perusahaan. PT Phintraco Sekuritas merupakan perusahaan sekuritas pertama yang mendirikan kantor cabang di Kalimantan Tengah tepatnya kota Palangka Raya. PT Phintraco Sekuritas tentu memiliki stratgei tersendiri dalam meningkatkan jumlah investor di pasar modal, yang mana investasi saham masih tergolong awam bagi sebagian masyarakat Indonesia, khususnya kota Palangka Raya. Jadi, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi dan kendala yang dilakukan PT Phintraco Sekuritas dalam meningkatkan jumlah investor di kota Palangka Raya. Dengan rumusan masalah: (1) Bagaimana strategi PT Phintraco Sekuritas dalam meningkatkan investor di Bursa Efek Indonesia? (2) Kendala - kendala PT Phintraco Sekuritas dalam meningkatkan investor di Bursa Efek Indonesia?

Penelitian ini merupakan penelitian yang berjenis kualitatif dengan menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif. Adapun subjek pada penelitian ini yaitu pihak PT Phintraco Sekuritas, Bursa Efek Indonesia, Kelompok Studi Pasar Modal dan Investor. Sedangkan obyeknya strategi PT. Phintraco Sekuritas. Teknik pengumpulan data yang dilakukan dengan observasi, wawancara, dan dokumentasi.

Hasil dari penelitian menunjukkan PT Phintraco Sekuritas cabang Palangka Raya dalam meningkatkan jumlah investor, perusahaan PT Phintraco Sekuritas membantu Bursa Efek Indonesia dalam sosialisasi edukasi tentang pasar modal dan investasi saham, serta menjalankan program Sekolah Pasar Modal (SPM) dan Kelas Investor Saham (KIS). PT Phintraco Sekuritas juga ikut berpatisipasi dalam kerjasama mendirikan Galeri Investasi Bursa Efek Indonesia di beberapa perguruan tinggi di Kalimantan Tengah. Dampak stratgei yang diterapkan berhasil meningkatkan pengetahuan dan menarik investor masyarakat kota Palangka Raya. Sedangkan kendala utama dalam meningkatkan investor yaitu kurangnya pengetahuan mengenai pasar modal dan investasi saham, adanya stigma negatif yang mengatakan bahwa saham itu riba, haram serta takut berinvestasi saham karena saham itu berisiko.

ABSTRACT
Strategy becomes a very important key to achieving success in realizing the company's goals, the better the strategy that is carried out by a company, the greater the target expected by the company. PT Phintraco Sekuritas is the first securities company to set up a branch office in Central Kalimantan, precisely the town of Palangka Raya. PT Phintraco Sekuritas certainly has its own strategy in increasing the number of investors in the capital market, where share investment is still classified as a lay for some Indonesians, especially the town of Palangka Raya. So, this study aims to determine the strategies and constraints made by PT Phintraco Sekuritas in increasing the number of investors in the town of Palangka Raya. With the formulation of the problem: (1) What is the strategy of PT Phintraco Sekuritas in increasing investors in the Indonesia Stock Exchange? (2) Constraints PT Phintraco Sekuritas in increasing investors in the Indonesia Stock Exchange?

This research is a qualitative type research using a descriptive qualitative approach. The subjects in this study were PT Phintraco Sekuritas, Indonesia Stock Exchange, Capital Market Study Group and Investors. While the object of the strategy of PT. Phintraco Securities. Data collection techniques carried out by observation, interviews, and documentation.

The results of the study show that PT Phintraco Sekuritas Palangka Raya branch in increasing the number of investors, the company PT Phintraco Sekuritas helped the Indonesia Stock Exchange in socializing education about the capital market and stock investment, as well as running the Capital Market School (SPM) and Investor Stock (KIS) classes. PT Phintraco Sekuritas also participated in the collaboration to establish the Investment Gallery of the Indonesia Stock Exchange in several universities in Central Kalimantan. The impact of the applied strategy has succeeded in increasing the knowledge and investors of the people of the town of Palangka Raya. While the main constraints in increasing investors are lack of knowledge about the capital market and stock investment, the negative stigma that shares are usury, unclean and fear of investing in stocks because stocks are risky.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Bursa Efek Indonesia; Investor; Perusahaan
Subjects: 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1502 Banking, Finance and Investment > 150205 Investment and Risk Management
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Jurusan Ekonomi Islam > Program Studi Ekonomi Syariah
Depositing User: Unnamed user with email daniaty_marina@yahoo.com
Date Deposited: 10 Feb 2020 03:37
Last Modified: 10 Feb 2020 03:38
URI: http://digilib.iain-palangkaraya.ac.id/id/eprint/1876

Actions (login required)

View Item View Item