Aristi, Ayu (2018) Pengaruh modal kerja terhadap pendapatan nelayan di desa maliku baru, kabupaten pulang pisau. Undergraduate thesis, IAIN Palangka Raya.
Text
Skripsi Ayu Aristi - 1514120472.pdf Download (1MB) |
Abstract
Masyarakat nelayan merupakan kelompok orang yang hidup dari mata pencaharian hasil laut dan tinggal di desa-desa atau pesisir. Sebuah usaha nelayan yang melakukan kegiatan penangkapan ikan pada akhirnya akan bertujuan untuk memperoleh pendapatan usaha sebanyak-banyaknya sehingga mampu meningkatkan kesejahteraan keluarganya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui berapa besar pengaruh modal kerjaterhadap pendapatan nelayan di Desa Maliku Baru Kabupaten Pulang Pisau.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahuipengaruh kuantitas modal kerja terhadap tingkat pendapatan nelayan di Desa Maliku Kabupaten Pulang Pisau.
Penelitian ini adalah penelitian desktiptif kuantitatif dengan jenis penelitian ex post facto, dan melakukan analisis data dengan uji regresi linier sederhana. Metode pengumpulan data penulis menggunakan observasi dan angket. Dari hasil uji coba instrument yang dilakukan pada 38 responden dengan jumlah 30 item pernyataan dinyatakan sebagian valid dan dapat digunakan untuk mengumpulkan data pada sampel penelitian. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh nelayan di Desa Maliku Baru Kabupaten Pulang Pisau. Sedangkan sampel penelitian berjumlah 54 responden nelayan di Desa Maliku Baru Kabupaten Pulang Pisau, dan dari jumlah responden tersebut di berikan angket untuk di jawab.
Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa, modal kerja memiliki pengaruh dengan tingkat hubungan berada pada kata gori kuat. Terhadap tingkat pendapatan, hal ini berdasarkan hasil koefisien korelasi product moment yaitu sebesar 0,479. Kemudian besarnya kontribusi modal kerja terhadap tingkat pendapatan sebesar 47,9% dan sisanya 52,1% di pengaruhi oleh faktor lain.
ABSTRACT
Fishermen's community is a group of people who live from marine livelihoods and live in villages or coastal areas. A fishing business that conducts fishing activities will ultimately aim to obtain as much business income as possible so that it can improve the welfare of family. The purpose of this study was to find out how much influence the working capital has on the fishermens' income in Maliku Baru Village, Pulang Pisau Regency. This study aims to determine the effect of the quantity of working capital on the income level of fishermen in Maliku Village, Pulang Pisau Regency.
This study is a quantitative descriptive study with ex post facto type of research, and performed data analysis with a simple linear regression test. The data collection method of the writer used observation and questionnaire. From the results of instrument testing conducted on 38 respondents with a total of 30 statement items stated partially valid and can be used to collect data in the research sample. The population in this study were all fishermen in Maliku Baru Village, Pulang Pisau Regency. While the research sample was 54 fishermen respondents in Maliku Baru Village, Pulang Pisau Regency, and from the number of respondents were given a questionnaire to be answered.
The results of this study showed that, working capital has an influence with the level of relationship being in the strong category. Against the level of income, this is based on the results of the product moment correlation coefficient of 0.479. Then the amount of working capital contribution to the income level is 47,9% and the rest 52,1% is influenced by other factors.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pendapatan Nelayan |
Subjects: | 14 ECONOMICS > 1499 Other Economics > 149999 Economics not elsewhere classified |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Jurusan Ekonomi Islam > Program Studi Ekonomi Syariah |
Depositing User: | puttry puttry ekaputri |
Date Deposited: | 31 Jan 2019 03:59 |
Last Modified: | 31 Jan 2019 03:59 |
URI: | http://digilib.iain-palangkaraya.ac.id/id/eprint/1311 |
Actions (login required)
View Item |