pengaruh model pembelajaran jigsaw menggunakan video terhadap hasil belajar daur biogeokimia kelas X SMA Negeri 1 Pantai Lunci Tahun Pelajaran 2016/2017

Radiah, Radiah (2017) pengaruh model pembelajaran jigsaw menggunakan video terhadap hasil belajar daur biogeokimia kelas X SMA Negeri 1 Pantai Lunci Tahun Pelajaran 2016/2017. Undergraduate thesis, IAIN Palangka Raya.

[img] Text
Abstrak.pdf

Download (837kB)
[img] Text
BAB I-V.pdf

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk (1) mengetahui pengaruh hasil belajar peserta didik menggunakan model pembelajaran Jigsaw menggunakan video pada materi daur biogeokimia kelas X SMAN 1 Pantai lunci; (2) mengetahui proses pelaksanaan model pembelajaran Jigsaw menggunakan video pada materi daur biogeokimia kelas X SMAN 1 Pantai lunci
Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen semu (quasi eksperimen) dengan pretest posttest equivalent group design (design kelompok pretes postes). Subjek penelitian ini adalah siswa kelas X SMAN 1 Pantai Lunci. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini tes. Tes yang dilakukan dalam penelitian ini berupa soal pre-test dan post-test.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa : (1) Pengaruh model pembelajaran Jigsaw dengan menggunakan video pada materi daur biogeokimia terhadap hasil belajar adanya pengaruh positif yaitu diperoleh nilai rata-rata pretest 32,89 dan posttes 76,09 terjadi peningkatan hasil belajar sebesar 43,20 sertaN gain 0,64. Pembelajaran model konvensional nilai rata-rata pretest 31,55 dan postes 65,22 terjadi peningkatan hasil belajar sebesar 33,67 serta N gain 0,49. Model pembelajaran Jigsaw menggunakan video berpengaruh positif di buktikan dengan perhitungan uji hipotesis dengan rumus uji t yaitu diperoleh nilai th sebesar 3,44 sedangkan dk (30+30-2 = 58) pada taraf signifikan 0,05 di peroleh ttabel 2,002 th>tt (3,44>2,002), sehingga Ha diterima dan Ho ditolak ; (2) Guru telah melaksanakan seluruh aspek pembelajaran dengan cukup baik, terlihat dari skor yang di peroleh pada aspek pendahuluan yaitu 3,25 kemudian skor pada aspek kegiatan inti diperoleh 3,33 dan yang terakhir diamati adalah kegiatan penutup memperoleh skor 3,29. Semua skor di rata-ratakan menjadi 3,29 yang termasuk kedalam kategori cukup baik.

ABSTRACT

This research aims to (1) find out the effect of students learning result using Jigsaw learning model using video on cycle-biogeochemical material at the tenth grade of SMAN 1 Pantai Lunci, (2) to find out the process of implementing Jigsaw learning model using video on cycle-biogeochemical material at the tenth grade of SMAN 1 Pantai Lunci.
The research was a quasi-experimental research using pretest posttest equivalent group design. The subject of this research was the tenth grade studnets of SMAN 1 Pantai Lunci. The data collection techniques in this research using evaluation tools in the form of tests. Test conducted in this research was a matter of pre-test and post-test.
The result of research show that (1) The influence of Jigsaw learning model by using video on cycle-biogeochemical material to the learning result, it is seen there is a positive effect that is value of pretest 32,89 and obtaining the average value of posttest 76,09 happened increase of result of learning equal to 43,20 with N gain 0,64. This, the learning of conventional model is value of pretest 31,55 and posttest average value 65,22 happened increase of learning result equal to 33,67 with N gain 0,49. Jigsaw learning model using video has a positive effect. It can be proved with hypotesis test with t test formula that is obtamed th value for 3,44 while dk (30+30-2=58) at significant level for 0,05, it is got ttabel 2,002 th>tt (3,44>2,002). As a result, Ha is accepted and Ho is rejected; (2) the teachers have implemented all aspects of learning well enough. It is seen from the score obtained in the preliminary aspect that is 3,25 and then scores on the core activities aspect obtained 3,33 and the last observed is the closing activity obtained score 3,29. All scores are averaged to 3,29 which includes into the category quite well.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: hasil belajar; model pembelajaran jigsaw
Subjects: 06 BIOLOGICAL SCIENCES > 0699 Other Biological Sciences > 069999 Biological Sciences not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Jurusan Pendidikan IPA > Program Studi Pendidikan Biologi
Depositing User: puttry puttry ekaputri
Date Deposited: 11 Oct 2018 03:24
Last Modified: 11 Oct 2018 03:24
URI: http://digilib.iain-palangkaraya.ac.id/id/eprint/1205

Actions (login required)

View Item View Item