Akuntabilitas dan transparansi lembaga amil zakat (studi terhadap Rumah Peduli Nurul Fikri Kota Palangka Raya)

Alfi, Mohamad (2017) Akuntabilitas dan transparansi lembaga amil zakat (studi terhadap Rumah Peduli Nurul Fikri Kota Palangka Raya). Undergraduate thesis, IAIN Palangka Raya.

[img] Text
SKRIPSI MOHAMAD ALFI - 1202110401.pdf

Download (1MB)

Abstract

Lembaga Amil Zakat Rumah Peduli Nurul Fikri kota Palangka Raya salah satu realisasi dari Undang-Undang Pengelolaan Zakat yang berbasis lembaga yang didirikan oleh masyarakat sebagai upaya pengentasan kemiskinan dan memfasilitasi para muzakki dalam menyalurkan zakat. Rumah Peduli Nurul Fikri merupakan bentuk nyata sebuah organisasi dengan konsep modern yang hadir di kota Palangka Raya dengan mengedepankan asas akuntabilitas dan transparansi dalam mengumpulkan, menghimpun, dan mendistribusikan zakat, sebagaimana di pasal 17 Undang-Undang nomor 23 Tahun 2011 tentang Pengelolaan Zakat untuk mewujudkan tujuan utama zakat sebagai upaya kesejahteraan umat Islam.
Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini 1) Bagaimana akuntabilitas dalam pengelolaan lembaga amil zakat Rumah Peduli Nurul Fikri Kota Palangka Raya? 2)Bagaimana Transparansi dalam pengelolaan lembaga amil zakat Rumah Peduli Nurul Fikri Kota Palangka Raya?
Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif dengan Penelitian hukum sosiologis empiris sedangkan data yang diperoleh dalam hasil observasi, wawancara, dan dokumentasi. Subjek penelitian ini ada 7 orang yang terdiri 2 orang yaitu pimpinan dan Manager divisi Marketing, 3 orang muzakki dan 2 orang relawan lembaga amil zakat Rumah Peduli Nurul Fikri. Adapun informannya adalah 3 lembaga pengawas yaitu BAZNAS, KEMENAG, dan DINAS SOSIAL. Teknik dalam pengabsahan data menggunakan teknik triangulasi. Analisis data dilaksanakan dengan 3 (tiga) tahapan yaitu reduksi data, penyajian data dan kesimpulan hasil penelitian.
Hasil penelitian ini yaitu Akuntabilitas lembaga amil zakat Rumah Peduli Nurul Fikri ditandai dengan berbadan hukum dan juga memenuhi prinsip akuntabilitas pengelolaan zakat, yaitu berdasarkan syariat Islam, amanah, kemanfaatan, keadilan, kepastian hukum, terintegritas, dan akuntabel. Hal ini merupakan pemenuhan kepatuhan hukum sebagaimana Pasal 2 Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2011 Tentang Pengelolaan Zakat.
Transparansi lembaga amil zakat Rumah Peduli Nurul Fikri Kota Palangka Raya terlihat dalam mengelola dana zakat melalui keterbukaan informasi dan pelaporan keuangan kepada instansi berwenang yang ikut serta dalam pengelolaan zakat. Transparansi pada lembaga amil zakat Rumah Peduli Nurul Fikri yaitu bersifat terbuka dalam pengelolaan zakat melalui proses pelaksanaan kegiatan dan informasi yang bisa diakses publik.

ABSTRACT

Amil Zakat Institution, Rumah Peduli Nurul Fikri Palangka Raya, one of the realizations of the Zakat Management Law based institution, established by the community as an effort to alleviate poverty and facilitate the muzakki in distributing zakat. Rumah Peduli Nurul Fikri is a concrete form of an organization with a modern concept presented in the city of Palangkaraya by emphasizing the principle of accountability and transparency in collecting, accumulating, and distributing zakat, as in Article 17 of Law No. 23 of 2011 on the Management of Zakat to realize the main purpose of zakat as an effort to prosperity of Muslims.
The problems of study in this research are: 1) How is accountability in the management of amil zakat institutions Rumah Peduli Nurul Fikri in Palangka Raya? 2) How is Transparency in the management of amil zakat institutions Rumah Peduli Nurul Fikri in Palangka Raya?
This research used descriptive qualitative approach with empirical sociological law research during the data obtained in the observation, interview, and documentation. The subjects of this study are 7 people consist of 2 people, namely the leader and Manager of Marketing division, 3 people muzakki and 2 volunteers amil zakat institution Rumah Peduli Nurul Fikri. The informants are 3 supervisory institutions namely BAZNAS, KEMENAG, and DINAS SOSIAL.The Techniques usedin data validation is triangulation technique. Data analysis was conducted with 3 (three) stages: data reduction, data presentation and conclusion of research result.
The result of this research is Accountability of Amil zakat institution Rumah Peduli Nurul Fikri is characterized by legal entity and also fulfill the principle of accountability of zakat management, that is based on syariat Islam, trust, benefit, justice, legal certainty, integrity, and accountable. This is the fulfillment of legal compliance as Article 2 of Law Number 23 Year 2011 on Zakat Management.
Transparency of amil zakat institution Rumah Peduli Nurul Fikri Kota Palangka Raya is seen in managing zakat funds through information disclosure and financial reporting to authorized institutions participating in the management of zakat management. Transparency in amil zakat institution Rumah Peduli Nurul Fikri is open in zakat management through process of implementation of activity and information which can be accessed by public.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Akuntabilitas;Zakat
Subjects: 18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180128 Islamic Family Law > 18012899 Islamic Family Law not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Syariah > Jurusan Syariah > Program Studi Hukum Keluarga Islam
Depositing User: puttry puttry ekaputri
Date Deposited: 02 Oct 2018 07:46
Last Modified: 19 Feb 2020 04:05
URI: http://digilib.iain-palangkaraya.ac.id/id/eprint/1162

Actions (login required)

View Item View Item