Pengelolaan zakat produktif pada Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Provinsi Kalimantan Tengah

Fauzi, Ahmad (2017) Pengelolaan zakat produktif pada Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Provinsi Kalimantan Tengah. Undergraduate thesis, IAIN Palangka Raya.

[img]
Preview
Text
Abstrak.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I-V.pdf

Download (738kB) | Preview

Abstract

Ibadah zakat merupakan salah satu dari rukun Islam, setiap muslim wajib hukumnya membayar zakat ketika sudah mencapai nisab. Lembaga pengelola zakat didirikan dengan tujuan untuk dapat mengelola dana zakat, infaq dan sedekah. Dalam hal penyalurannya, umumnya biasa dilakukan dengan cara konsumtif namun dengan cara seperti ini hanya bisa membantu mustahik dalam jangka pendek. Untuk itu, pengembangan zakat dewasa ini berkembang dengan cara produktif yang lebih membantu dalam jangka panjang. Hal ini sudah dijalankan oleh BAZNAS Provinsi Kalteng dalam program-programnya. Namun dalam pelaksanaannya BAZNAS Provinsi Kalteng menemui beberapa kendala. Penelitian ini memiliki rumusan masalah sebagai berikut (1) Bagaimana pengelolaan zakat produktif di BAZNAS Provinsi Kalteng? (2) Bagaimana faktor Pendukung dan Penghambat pada program zakat produktif di BAZNAS Provinsi Kalteng?
Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif dan jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan. Adapun subyek dalam penelitian ini dua orang pengurus BAZNAS Provinsi Kalteng yaitu ketua dan staff serta satu orang informan. Sedangkan obyeknya yaitu pengelolaan zakat produktif pada Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Provinsi Kalteng. Dalam penelitian ini dikumpulkan dengan teknik observasi, wawancara dan dokumentasi. Kemudian dianalisis melalui tahapan collections, reduction, display dan verification.
Hasil dari penelitian ini adalah (1) pengelolaan zakat produktif yang dilakukan BAZNAS Provinsi Kalteng yaitu memberikan motivasi-motivasi dan sosialisasi kepada mustahik program zakat produktif dan juga dengan melakukan pendekatan spiritual kepada para mustahik. (2) modal/dana merupakan faktor pendukung dalam program zakat produktif yang dijalankan oleh BAZNAS Provinsi Kalteng. Modal/dana tersebut didapat dari hasil pengumpulan zakat, infaq dan sedekah (ZIS) dilakukan oleh BAZNAS Provinsi Kalteng. Modal/dana inilah yang disalurkan oleh BAZNAS Provinsi Kalteng kepada para mustahik sebagai bantuan modal usaha didalam program zakat produktif. Faktor penghambat/kendala yang di alami BAZNAS Provinsi Kalteng adalah adanya penurunan penyetoran zakat dari UPZ di instansi-instansi Pemerintah dikarenakan adanya mutasi sehingga para pengurus UPZ menjadi berkurang dan berdampak kurang optimalnya pengumpulan zakat serta kendala yang lainnya yaitu adanya mustahik program zakat produktif yang macet dalam melakukan pengembalian dana zakat produktif sehingga berdampak dana tersebut tidak bisa diputar kembali kepada mustahik lainnya.
Kata kunci: pengelolaan, zakat produktif.

ABSTRACT

Zakat worship is one of the pillars of Islam, every Muslim is obliged to pay zakat when it has reached nisab. Zakat management institutions established with the aim to be able to manage the funds of zakat, infaq and alms. In terms of distribution generally done in a consumptive way but in this way, can only help be mustahik in the short term. To that end, the development of zakat today develops in a more productive way of helping in the long run. This has been implemented by the Central Kalimantan Provincial BAZNAS in its programs. But in the implementation BAZNAS Province Central Kalimantan encountered several obstacles. This study has the following problem formulation (1) How is the strategy of developing productive zakat in BAZNAS of Central Kalimantan Province? (2) How is the Supporting and Inhibiting Factor in productive zakat program in BAZNAS of Central Kalimantan Province?
This research uses descriptive qualitative approach and this research type is field research. The subjects in this study are two administrators of BAZNAS of Central Kalimantan Province, namely chairman and staff and one informant, while the object is the strategy of developing productive zakat at Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) of Central Kalimantan Province. In this study collected by observation techniques, interviews and documentation, then analyzed through collections, reduction, display and verification.
The result of this research are (1) productive zakat management conducted by BAZNAS of Central Kalimantan Province that gives motivation and socialization to mustahik zakat program productive and also by doing spiritual approach to the mustahik. (2) financial capital / fund is a supporting factor in productive zakat program run by BAZNAS of Central Kalimantan Province. Capital / funds are obtained from the collection of zakat, infak and alms (ZIS) conducted by BAZNAS Province Kalteng. Capital / fund is channeled by BAZNAS Province of Central Kalimantan to the mustahik as a venture capital assistance in productive zakat programs. The inhibiting factor / obstacles experienced by BAZNAS of Central Kalimantan Province is the decrease of zakat deposit from UPZ in Government institutions due to the mutation so that the UPZ management becomes less and less optimal impact of zakat collection and other obstacle that is the mustahik of productive zakat program which is jammed in to conduct a productive zakat refund so that the impact of these funds can not be played back to other mustahik.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: pengelolaan; zakat produktif.
Subjects: 14 ECONOMICS > 1401 Economic Theory > 140199 Economic Theory not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Jurusan Ekonomi Islam > Program Studi Ekonomi Syariah
Depositing User: puttry puttry ekaputri
Date Deposited: 19 Jul 2018 07:55
Last Modified: 24 Jul 2018 03:42
URI: http://digilib.iain-palangkaraya.ac.id/id/eprint/1070

Actions (login required)

View Item View Item