Pengembangan booklet potensi daun ungu (graptophyllum pictum l.) studi antagonisme staphylococcus aureus dan candida albicans terhadap ekstrak etanol daun ungu (graptophyllum pictum l.)

Friska, Yunia Dwi (2020) Pengembangan booklet potensi daun ungu (graptophyllum pictum l.) studi antagonisme staphylococcus aureus dan candida albicans terhadap ekstrak etanol daun ungu (graptophyllum pictum l.). Undergraduate thesis, IAIN Palangka Raya.

[img] Text
SKRIPSI YUNIA DWI FRISKA-1701140496 .pdf

Download (1MB)

Abstract

Tanaman daun ungu (Graptophyllum pictum L.) merupakan tumbuhan yang dikenal dapat mengobati berbagai penyakit. Tumbuhan ini belum banyak dikenal oleh masyarakat, oleh karena itu, perlu adanya dokumentasi mengenai manfaat daun ungu. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (a) pengaruh ekstrak etanol daun ungu dalam menghambat pertumbuhan Staphylococcus aureus dan Candida albicans. (b) konsentrasi optimal ekstrak etanol daun ungu dalam menghambat pertumbuhan Staphylococcus aureus dan Candida albicans. (c) kemenarikan booklet potensi daun ungu terapi infeksi yang disebabkan oleh mikroorganisme.

Penilitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan menggunakan 2 tahap metode penelitian. Tahap pertama merupakan penelitian eksperimental laboratoris. Rancangan penelitian yang digunakan adalah rancangan acak lengkap (RAL) dengan 6 perlakuan. Analisis data pada tahap pertama ini adalah dengan ANAVA One Way menggunakan software SPSS 22. Tahap kedua merupakan penelitian pengembangan produk hasil penelitian tahap satu. Desain penelitian tahap kedua menggunnakan model pengembangan ADDIE. Teknik analisis data pada penelitian tahap kedua menggunakan skala likert.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa ekstrak etanol daun ungu memiliki pengaruh dalam menghambat pertumbuhan Staphylococcus aureus dan Candida albicans, hal itu dibuktikan dengan terbentuknya zona hambat. Ekstrak etanol daun ungu yang optimal dalam menghambat pertumbuhan Staphylococcus aureus dan Candida albicans adalah sebesar 60% dan 80%, hal itu karena daun ungu memiliki kandungan flavonoid yang dapat berfungsi sebagai antibakteri dan antifungi. Booklet yang dikembangkan dinyatakan menarik untuk digunakan, hal itu didukung dengan hasil validator ahli desain 100 dan ahli materi 91.

ABSTRACT

The purple leaf plant (Graptophyllum pictum L.) is a plant that is known to treat various diseases. This plant has not been widely known by the public, therefore, it is necessary to have documentation regarding the benefits of purple leaves. This study aims to determine (a) the effect of purple leaf etanol extract in inhibiting the growth of Staphylococcus aureus and Candida albicans. (b) optimal concentration of purple leaf etanol extract in inhibiting the growth of Staphylococcus aureus and Candida albicans. (c) attractiveness of the purple leaf potential booklet in the treatment of infections caused by microorganisms.

This research is a quantitative study using 2 stages of research methods. The first stage is a laboratory experimental research. The research design used was a completely randomized design (CRD) with 6 treatments. The data analysis in this first stage is ANOVA One Way using SPSS 22 software. The second stage is a research on product development from the first stage of research. The second stage research design uses the ADDIE development model. The data analysis technique in the second stage of research used a Likert scale.

The results showed that the etanol extract of purple leaves had an effect on inhibiting the growth of Staphylococcus aureus and Candida albicans, this was evidenced by the formation of the inhibition zone. The optimal etanol extract of purple leaves in inhibiting the growth of Staphylococcus aureus and Candida albicans is 60% and 80%, this is because purple leaves contain flavonoids which can function as antibacterial and anti-fungal. The booklet developed is stated to be interesting to use, it is supported by the results of 100 design expert validators and 91 material experts.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Staphylococcus aureus
Subjects: 06 BIOLOGICAL SCIENCES > 0605 Microbiology > 060501 Bacteriology
06 BIOLOGICAL SCIENCES > 0607 Plant Biology > 060705 Plant Physiology
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Jurusan Pendidikan IPA > Program Studi Pendidikan Biologi
Depositing User: fuah fuah marfuah
Date Deposited: 21 Dec 2022 04:28
Last Modified: 30 Mar 2023 03:32
URI: http://digilib.iain-palangkaraya.ac.id/id/eprint/4418

Actions (login required)

View Item View Item