Penerapan metode eksperimen terhadap pokok bahasan bunyi untuk meningkatkan hasil belajar siswa mtsn 2 palangka raya kelas VIII semester II tahun ajaran 2013/2014 (studi eksperimen)

Frima, Beri (2015) Penerapan metode eksperimen terhadap pokok bahasan bunyi untuk meningkatkan hasil belajar siswa mtsn 2 palangka raya kelas VIII semester II tahun ajaran 2013/2014 (studi eksperimen). Undergraduate thesis, IAIN Palangka Raya.

[img]
Preview
Text
BAB I BF.pdf

Download (206kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB V BF.pdf

Download (216kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB IV BF.pdf

Download (749kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II BF.pdf

Download (676kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB III BF.pdf

Download (583kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Abstrak BF.pdf

Download (744kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK

Penelitian ini bertujuan untuk (1)Mengetahuiperbedaan hasil belajar siswa dengan metode eksperimen danpembelajaran konvensional, (2)Mengetahui faktor-faktor penunjang dan penghambat dalam penerapan metode eksperimen.

Penelitian ini menggunakan metode kuasi eksperimen dengan metode eksperimendengan rancangan Pretest-Postest Control Group Design. Instrumen yang digunakan adalah tes hasil belajar kognitifsiswa, lembar pengamatan pengelolaan guru, lembar pangamatan aktivitas siswa dan angket respon siswa. Hasiluji coba THB di dapatkan tingkat reliabilitas soal 0,737 kategori tinggi.Populasi penelitian adalah kelas VIIIsemester 2MTsN 2 Palangka Raya Tahun Ajaran 2013/2014, sampel penelitian adalah kelas VIII-D berjumlah 35 siswasebagai kelas eksperimen dan kelas VIII-C berjumlah 35 siswasebagai kelas kontrol. Analisis data THB pre-test dan post-test menggunakan program SPSS versi 17.0 for windows.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa:(1)Siswa yang belajar di kelas eksperimen menggunakan metode eksperimen memiliki nilai rata-rata 74,72, sementara siswa yang belajar di kelas kontrol menggunakan pembelajarankonvensional memiliki nilai rata-rata69,63. Analisis hipotesis pada post-test, gain dan N-gain menunjukkan tidak terdapat perbedaan signifikan antara siswa yang diajar dengan metode eksperimen di kelas eksperimen dibandingkan siswa yang diajarkan dengan pembelajarankonvensionaldi kelas kontrol (2)Faktor penunjang pada penelitian ini terdapat pada pengelolaanpembelajaran metode eksperimen dengan persentase 78,04% termasuk kategori sangat baik, nilai rata-rata aktivitas siswa dalam kelompok untuk kelompok pertama memperoleh nilai 49,1. Kelompok kedua memperoleh nilai 50,8. Kelompok ketiga memperoleh nilai 53,3. Masing-masing kelompok mendapatkan penghargaan dengan kategori sempurna. Respon siswa setelah pembelajaran dilakukan minat siswa untuk belajar fisika pada kelas eksperimen sebesar 83% menyatakan senang dan pada kelas kontrol sebesar 66% menyatakan senang. Faktor penghambat pada penelitian ini terdapat pada respon siswa setelah pembelajaran dilakukan pada kelas eksperimen maupun kelas kontrol, untuk peryataan siswa pada pertanyaan suasana belajar dikelas, untuk kelas eksperimen sebesar 31% menyatakan senang, dan sebesar 69% menyatakan tidak senang. Untuk kelas kontrol sebesar 57% menyatakan senang dan sebesar 43% menyatakan tidak senang.

ABSTRACT

This study is aimed to (1) know the difference on students’ achievements by using experimental method and conventional teaching learning, (2) know the supported and obstacle factors of the experimental method implementation.

This study used quasi experimental method by using experimental method of pretest-posttest of control group design. The instrument used was students’ cognitive achievement, teacher’s teaching learning management, students’ activities observation sheet and students’ respond questionnaire. The result of THB try out was gained the question reliability on 0.737 of high category. The population of study was the eight graders of second semester at MTsN 2 Palangka Raya on Academic Year 2013/ 2014, where the sample was the VIII-D which consisted of 35 students as experiment class and VIII-C which consisted of 35 students as control class. Data analysis of THB pre test and post test used SPSS program version 17.0 for windows.

Result of the study showed that: (1) The students who learnt at experiment class by using experimental method had mean score on 74.72, while the students who learnt at control class by using conventional teaching learning had mean score on 69.63. The hypothesis analysis on post test, gain, and N-gain showed that there was no significant difference between the students who taught by using experimental method to the students who taught by using conventional teaching learning at control class. (2) The supported factors of the study were found on the teaching management of experimental method by the percentage of 78.04 % which categorized as very good, the students’ activities mean score for group where the first group gained 49.1. The second group gained 50.8. The third group gained 53.3. Every groups gained appreciation on perfect category. Students’ responds after teaching learning was done the students’ interest to learn physics at experiment class where 83% declared happy and at control class where 66% declared happy. The obstacle factors to the study where there was students’ responds after teaching learning was done at experiment and control classes, where their statement to the question of learning condition at classroom, where for experiment class 315% declared happy, and 69% declared unhappy. While at control class, there was 57% declared happy and 43% declared unhappy.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci:Metode eksperimen; hasil belajar; faktor penunjang ; penghambat; achievement
Subjects: 02 PHYSICAL SCIENCES > 0299 Other Physical Sciences > 029999 Physical Sciences not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Jurusan Pendidikan IPA > Program Studi Pendidikan Fisika
Depositing User: muchti muchti nurhidaya
Date Deposited: 01 Nov 2016 03:07
Last Modified: 01 Nov 2016 03:07
URI: http://digilib.iain-palangkaraya.ac.id/id/eprint/294

Actions (login required)

View Item View Item