Pelaksanaan pembelajaran akidah akhlak dalam membentuk perilaku siswa di Madrasah Ibtidaiyah Darul Ulum Palangka Raya

Rusminah, Siti (2019) Pelaksanaan pembelajaran akidah akhlak dalam membentuk perilaku siswa di Madrasah Ibtidaiyah Darul Ulum Palangka Raya. Masters thesis, IAIN Palangka Raya.

[img] Text
Siti Rusminah-16016048.pdf

Download (2MB)

Abstract

Tujuan pembelajaran Akidah Akhlak di madrasah, sejalan dengan dakwah Nabi Muhammad SAW., yang mendidik akidah dan menanamkan akhlak mulia. Apabila hati telah terdidik dengan baik maka selanjutnya kesadaran itu menjelma dalam perilaku yang sesuai dengan ajaran Islam. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: 1) bagaimana pelaksanaan pembelajaran Akidah Akhlak dalam membentuk perilaku terpuji di Madrasah Ibtidaiyah Darul Ulum Palangka Raya; 2) bagaimana problematika; dan, 3) bagaimana upaya mengatasinya.

Penelitian ini dilakukan dengan pendekatan kualitatif, mengumpulkan data dengan teknik observasi tingkat pasif, wawancara menggunakan panduan dan dokumentasi, kepada informen yaitu kepala madrasah, Wakasek kesiswaan, dan dua belas orang guru Akidah Akhlak Madrasah Ibtidaiyah Darul Ulum Palangka Raya. Sebagai subjeknya adalah guru pelajaran Akidah Akhlak kelas II. Tahapan penelitian dimulai dengan tahapan: pralapangan, pekerjaan lapangan, analisa data dan pelaporan hasil penelitian, dilanjutkan dengan pemeriksaan keabsahan data.

Hasil penelitian ini menyatakan bahwa: 1) pelaksanaan pembelajaran Akidah Akhlak dalam membentuk perilaku terpuji di Madrasah Ibtidaiyah Darul Ulum Palangka Raya secara sadar dan tersistem dalam program dan pelaksanaan madrasah, direalisasikan melalui perencanaan sesuai langkah-langkah dan prinsip merumuskan pembelaran Akidah Akhlak berbasis Kurikulum 2013; melaksanakan sesuai pembelajaran sebagaimana yang tertuang dalam RPP; dan menindaklanjuti dengan memperhatikan ranah kognitif, afektif, dan psikomotorik; 2) terdapat tiga problematika pelaksanaan pembelajaran Akidah Akhlak dalam membentuk perilaku terpuji di Madrasah Ibtidaiyah Darul Ulum Palangka Raya yang paling nampak, yaitu kurang tegas memberikan punishment, belum maksimal melaksanakan pendekatan saintifik dan evaluasi pembelajaran Akidah Akhlak sebagaimana tuntutan Kurikulum 2013; dan, 3) upaya mengatasi problematika pelaksanaan pembelajaran Akidah Akhlak dalam membentuk perilaku terpuji di Madrasah Ibtidaiyah Darul Ulum Palangka Raya dilakukan dengan: tegas memberikan punishment dengan bahasa yang tepat dan membuat kontrak belajar, memaksimalkan pendekatan saintifik dan pelaksanaan evaluasi berbasis Kurikulum 2013 dengan terus menambah pengetahuan dan mengikuti pelatihan.

ABSTRACT

The goals of aqidah Akhlak learning in madrasah/school is in line with the Prophet Muhammad SAW preaching which teach aqidah and embed nobel characters. If the heart has been well educated, then the consciousness is manifested in behavior that is in accordance with Islamic teachings. This study aims: 1) how the implementation of Akidah akhlak learning in establishing the commendable character at Madrasah Ibtidaiyah Darul Ulum Palangka Raya, 2) how the problems; dan, 3) how the efforts to overcome them.

This study uses a qualitative approach, collecting data with observation, interview and documentation techniques, to the informants that is the head of the madrasah, the student affairs officer, and the twelve teachers of Akidah Akhlak Madrasah Ibtidaiyah Darul Ulum Palangka Raya. As the subject is the second grade Akidah Akhlak subject teacher. The research phase begins with stages: pre-field, field work, data analysis and research results report, then it is proceed with data validity check.

The research shows that: 1) the implementation of Akidah Akhlak learning in establishing the commendable character at Madrasah Ibtidaiyah Darul Ulum Palangka Raya is in line with Madrasah programs and implementations consciously and systematically, it is realized in accordance with the steps and planning strategies for Akidah Akhlak learning based on the Curriculum of 2013, that is; the Implementation is according to the learning contained in the RPP; and follow up on it with observe to the cognitive, affective, and psychomotor domains; 2) There are three problems in the implementation of Akidah Akhlak learning in establishing the commendable character at Madrasah Ibtidaiyah Darul Ulum Palangka Raya, that is lack of firm in giving a punishment, not maximally yet in implementing scientific approach and akidah Akhlak learning evaluation based on the Curriculum of 2013; and, 3) the efforts to overcome the implementation of Akidah Akhlak learning problems in establishing the commendable character at Madrasah Ibtidaiyah Darul Ulum Palangka Raya are; more firm in giving punishmen through the right language and learning contract, maximizing the scientific approach and implementing evaluation based on the Curriculum of 2013 by continuing to increase knowledge and attend training.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Pembelajaran Akidah Akhlak; Perilaku Siswa
Subjects: 13 EDUCATION > 1302 Curriculum and Pedagogy > 130211 Religion Curriculum and Pedagogy
13 EDUCATION > 1303 Specialist Studies In Education > 130309 Learning Sciences
Divisions: Pascasarjana > Program Studi Magister Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Unnamed user with email daniaty_marina@yahoo.com
Date Deposited: 19 Feb 2020 04:14
Last Modified: 19 Feb 2020 04:14
URI: http://digilib.iain-palangkaraya.ac.id/id/eprint/1950

Actions (login required)

View Item View Item