Najah, Triwid Syafarotun (2005) pengaruh faktor kognitif dan non kognitif terhadp kinerja guru-guru SMU Negeri se-Kota Metro Lampung. Himmah, 6 (17). pp. 38-54.
Text
Triwid S.pdf Download (296kB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengungkapkan pengaruh faktor-faktor kognitif (tingkat pendidikan, pelatihan/penataran dan pengalaman kerja) dan non kognitif (golongan kepangkatan, usia, jenis kelamin, pendapatan dan jumlah tanggungan keluarga) guru terhadap kinerjanya. Populasi penelitian ini adalah seluruh gum SMU Negeri Se-Kota Metro Lampung yang berjumlah 161 orang. Sampel penelitian ditentukan 37,9% dari jumlah populasi sebesar 60 orang diperoleh dengan menggunakan teknik Stratified proportional random sampling. Hipotesis yang diajukan dalam penelitian ini ada tiga. Pertama, faktor kognitif berpengaruh secara signifikan terhadap kinerja guru. Kedua, faktor non kognitif berpengaruh secara signifikan terhadap kinerja guru. Ketiga, kedua faktor kognitif dan non kognitif secara bersama-sama berpengaruh secara signifikan terhadap kinerja guru. Data dikumpulkan melalui daftar isian dan data analisis dengan menggunakan teknik regresi ganda, dengan prosedur eliminasi. Hasil penelitian ini mengungkapkan bahwa: pertama, faktor kognitif (pelatihan/penataran dan pengalaman kerja) guru berpengaruh secara signifikan terhadap kinerjanya; kedua, faktor non kognitif (usia dan jumlah tanggungan keluarga) guru berpengaruh secara signifikan terhadap kinerjanya; ketiga, faktorfaktor kognitif dan non kognitif (pelatihan/penataran, pengalaman kerja, usia dan jumlah tanggungan keluarga) secara bersama-sama berpengaruh secara signifikan terhadap kinerja guru. Dari hasil analisis tersebut dapat diambil kesimpulan, bahwa faktor kognitif dan non kognitif merupakan faktor yang mempengaruhi kinerja guru SMU. Hal ini perlu mendapat perhatian dari pengambil kebijakan. untuk peningkatan kinerja guru melalui faktor kognitif dan non kognitifnya.
Item Type: | Journal Article |
---|---|
Subjects: | 13 EDUCATION > 1303 Specialist Studies In Education > 130313 Teacher Education and Professional Development of Educators |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Jurusan Tarbiyah > Program Studi Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | usman usman usman |
Date Deposited: | 15 Mar 2019 07:15 |
Last Modified: | 15 Mar 2019 07:15 |
URI: | http://digilib.iain-palangkaraya.ac.id/id/eprint/1388 |
Actions (login required)
View Item |