Penerapan pembelajaran aktif tipe Numbered Heads Together(NHT) pada materi beriman kepada malaikat kelas X SMAN 2 Palangka Raya

Aidil, Aidil (2016) Penerapan pembelajaran aktif tipe Numbered Heads Together(NHT) pada materi beriman kepada malaikat kelas X SMAN 2 Palangka Raya. Undergraduate thesis, IAIN Palangka Raya.

[img]
Preview
Text
Skripsi Aidil.pdf

Download (900kB) | Preview

Abstract

Rumusan masalah: 1) Bagaimana penerapan pembelajaran aktif tipe NHT pada materi Beriman kepada Malaikat kelas X SMAN 2 Palangka Raya?; 2) Bagaimana aktivitas guru dan siswa saat pembelajaran dengan penerapan pembelajaran aktif tipe NHT?; 3) Bagaimana tanggapan guru dan siswa mengenai penerapan pembelajaran aktif tipe NHT?.

Penelitian menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif. Subjek penelitian guru PAI. Objek penelitian penerapan pembelajaran aktif tipe NHT pada materi Beriman kepada Malaikat kelas X SMAN 2 Palangka Raya. Teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Analisis data melalui tahapan reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan.

Hasil penelitian: 1) Penerapan pembelajaran aktif tipe NHT pada materi Beriman kepada Malaikat SMAN 2 Palangka Raya sudah terlaksana dengan baik, meliputi tahap persiapan, langkah-langkah dan penerapan sesuai RPP dalam penerapan model pembelajaran tipe NHT; 2) Aktivitas guru dan siswa saat penerapan pembelajaran aktif tipe NHT berjalan dengan baik sesuai dengan indikator pencapaian aktivitas guru dan siswa; 3) Tanggapan guru dan siswa mengenai penerapan pembelajaran aktif tipe NHT membuat peserta didik aktif dalam mengikuti kegiatan pembelajaran.

ABSTRACT

The reserach questions are 1) How is the implementation of active learning of numbered heads together type on the matter of believing in Malaikat at X grade students of SMAN-2 palangka Raya?; 2) How are the activities of teacher and students during learning of NHT type?; 3) How is the responds of teacher and students on the implementation of active learning of NHT type?.

The method was qualitative approach which resulting descriptive data. The subject was a PAI teacher. The object was the implementation active learning of NHT type on the matter of believing in Malaikat at X grade students of SMAN-2 palangka Raya. The data was collected by using observation, interview and documentation. The data was analyzed by using the data reduction, data display and conclusion.

The results of study meant 1) The implementation of active learning ofNHT type on the matter of believing in Malaikat SMAN-2 palangka Raya has done well, in covering preparations stage, steps and implementation agree with the lesson plan on the implementation of learning model of NHT type; 2) The activitiesof teacher and students during implementation of active learning of NHT type has run well which agree with indicator of activities achievement of teacher and students; 3) The responds of teacher and students on the implementation of active learning of NHT type succeeded to make students active during on the learning process.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Pembelajaran aktif; Numbered Heads Together(NHT); kurikulum 2013; SMAN 2 Palangka Raya
Subjects: 13 EDUCATION > 1302 Curriculum and Pedagogy > 130202 Curriculum and Pedagogy Theory and Development
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Jurusan Tarbiyah > Program Studi Pendidikan Agama Islam
Depositing User: muchti muchti nurhidaya
Date Deposited: 21 Nov 2017 03:13
Last Modified: 21 Nov 2017 03:13
URI: http://digilib.iain-palangkaraya.ac.id/id/eprint/919

Actions (login required)

View Item View Item