Studi Banding Pengelolaan Administrasi Sarana Dalam Rangka Penunjang Kegiatan Pendidikan Antara Min Langkai dan Mis Nu Palangkaraya

Na'imah, Na'imah (1998) Studi Banding Pengelolaan Administrasi Sarana Dalam Rangka Penunjang Kegiatan Pendidikan Antara Min Langkai dan Mis Nu Palangkaraya. Undergraduate thesis, IAIN Palangka Raya.

[img] Text
296_NA_IMAH_9215014386_1998.pdf

Download (9MB)

Abstract

Pengelolaan administrasi pendidikan merupakan salah satu aktifitas yang sangat penting dalam mewujudkan tujuan pendidikan. Karena keberhasilan suatu kegiatan pendidikan tergantung pada tertib tidaknya pengelolaan administrasi, termasuk di dalamnya administrasi sarana. Dalam pengelolaan administrasi sarana ada bentuk-bentuk kegiatan yang sama dilaksanakan di madrasah ibtidaiyah (MI). dalam penyelenggaraannya kepala madrasah mempunyai tanggung jawab sebagai administrator dan dilaksanakan oleh Tata Usaha (TU) dan petugas perpustakaan, dalam melaksanakan tugasnya ada juga yang merangkap sebagai guru.

Sehubungan dengan hal tersebut di atas, maka bahasan pokok dalam penelitian ini adalah bagaimana pengelolaan administrasi sarana pada MIN Langkai dan MIS NU Palangkaraya, apa saja yang menjadi perbedaan dan persamaannya.

Untuk itu penelitian ini bertujuan ingin mengetahui pengelolaan administrasi sarana pada MIN Langkai dan MIS NU Palangkaraya, ingin mengetahui perbedaan dan persamaannya dengan harapan hasil penelitian ini berguna sebagai bahan masukan bagi MIN Langkai dan MIS NU Palangkaraya, instansi terkait serta bahan studi bagi penelitian lebih lanjut.

Untuk menjawab permasalahan tersebut, sekaligus memenuhi tujuan yang diharapkan, maka digali data-data baik tertulis maupun tidak tertulis dengan menggunakan teknik dokumentasi, observasi, interview dan kuesioner.

Populasi dalam penelitian ini adalah kepala madrasah, staf TU dan petugas perpustakaan pada MIN Langkai dan MIS NU Palangkaraya berjumlah 7 orang. Pada MIN Langkai berjumlah 3 orang dan pada MIS NU Palangkaraya berjumlah 4 orang. Seluruh populasi yang ada dijadikan sebagai sampel/sampel total.

Data-data yang telah terkumpul kemudian dianalisa secara kualitatif dan diperoleh kesimpulan bahwa pengelolaan administrasi sarana pada MIN Langkai Palangkaraya dikatagorikan baik, sedangkan pada MIS NU Palangkaraya dikatagorikan cukup.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Administrasi, Sarana Pendidikan
Subjects: 13 EDUCATION > 1303 Specialist Studies In Education > 130304 Educational Administration, Management and Leadership
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Jurusan Tarbiyah > Program Studi Pendidikan Agama Islam
Depositing User: fuah fuah marfuah
Date Deposited: 20 Jan 2025 01:21
Last Modified: 20 Jan 2025 01:21
URI: http://digilib.iain-palangkaraya.ac.id/id/eprint/5716

Actions (login required)

View Item View Item