Dampak kepercayaan diri terhadap prestasi siswa SLBN 1 Palangka Raya

Safitri, Cindy (2022) Dampak kepercayaan diri terhadap prestasi siswa SLBN 1 Palangka Raya. Undergraduate thesis, IAIN Palangka Raya.

[img] Text
SKRIPSI CINDY SAFITRI & 1801112263.pdf

Download (1MB)

Abstract

Anak Berkebutuhan Khusus (ABK) merupakan sebutan bagi anak yang memiliki kesulitan dalam penglihatan, pendengaran, dan mental. Tidak sedikit di antara siswa berkebutuhan khusus ini memiliki rasa percaya diri yang kurang baik karena dilatarbelakangi oleh keterbatasannya. Ada pendapat yang mengatakan bahwa rasa percaya diri yang kurang baik ini dapat mempengaruhi pencapaian prestasi ABK itu sendiri, baik dalam bidang akademik maupun non akademik.

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mendeskripsikan: 1) Prestasi yang diperoleh siswa SLBN 1 Palangka Raya; 2) Dampak kepercayaan diri terhadap prestasi siswa SLBN 1 Palangka Raya.

Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Subjek dalam penelitian adalah siswa kelas tunarungu tingkat SMALB di SLBN 1 Palangka Raya dengan informan berjumlah 9 orang, yaitu 1 orang kepala sekolah, 2 orang guru kelas tunarungu tingkat SMALB, dan 6 orang tua siswa kelas tunarungu tingkat SMALB. Teknik pengumpulan data dalam penelitian menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Adapun pengabsahan data dalam penelitian menggunakan triangulasi teknik dan sumber. Sedangkan analisis data dalam penelitian berupa data collection, data reduction, data display, dan conclusion drawing/ verification.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: 1) Tidak sedikit siswa kelas tunarungu tingkat SMALB di SLBN 1 Palangka Raya meraih prestasi baik dalam bidang akademik maupun non akademik pada tingkat provinsi bahkan nasional. Namun, secara kuantitas prestasi non akademik lebih banyak diperoleh siswa kelas tunarungu tingkat SMALB dibandingkan dengan prestasi akademik; 2) Secara garis besar, siswa kelas tunarungu tingkat SMALB sudah memiliki rasa percaya diri, hanya saja berbeda pada kategori percaya dirinya. Berdasarkan hasil penelitian, ditemukan bahwa kepercayaan diri berdampak terhadap prestasi siswa kelas tunarungu tingkat SMALB di SLBN 1 Palangka Raya. Sebaliknya, prestasi yang diperoleh siswa kelas tunarungu tingkat SMALB juga berdampak dan memperkuat rasa percaya diri yang mereka miliki.

ABSTRACT

Children with Special Needs (ABK) is a term that describes children who have vision, hearing, or mental problems. Because they are motivated by their limitations, many of these students with special needs have poor self. As with one idea, ABK's loss of self can affect his academic and non-academic abilities.

The purpose of this study is to assess and describe: 1) the achievements of SLBN 1 Palangka Raya students; and 2) the impact of self-confidence on student achievement at SLBN 1 Palangka Raya.
A qualitative approach used in this analysis. Students in the deaf class at the SMALB level at SLBN 1 Palangka Raya were the subjects of the study, this include 9 informants: 1 principal, 2 teachers for the deaf class at the SMALB level, and 6 parents of deaf students at the SMALB level. Observation, interviews, and documentation are examples of data collect techniques used in research. The data in the study was examined using a mix of methods and sources. Meanwhile, data collection, data reduction, data display, and conclusion drawing/verification are all part of this study's data analysis.

1) A few of deaf students at SLBN 1 Palangka Raya's Special High School level achieved achievements in both academic and non-academic fields at the provincial and even national levels, per the findings of this study. However, in terms of non-academic accomplishment, deaf students at the SMALB level achieved more than deaf students at the academic level; 2) In general, deaf students at the SMALB level already have self-confidence; the difference is in the category of self-confidence. According to the findings of the study, deaf students' achievement at the SMALB level at SLBN 1 Palangka Raya was impacted by their self-confidence. Deaf students' achievements at the SMALB level, on the other hand, have an impact and strengthen their self-confidence.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Anak berkebutuhan khusus; Pendidikan khusus
Subjects: 22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220403 Islamic Studies
TAJUK SUBJEK ISLAM > Filsafat dan Perkembangan > Pendidikan Islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Jurusan Tarbiyah > Program Studi Pendidikan Agama Islam
Depositing User: puttry puttry ekaputri
Date Deposited: 17 Jan 2024 07:02
Last Modified: 17 Jan 2024 07:02
URI: http://digilib.iain-palangkaraya.ac.id/id/eprint/5249

Actions (login required)

View Item View Item