Pengaruh brand image terhadap keputusan pembelian produk erigo di Palangka Raya dengan brand trust sebagai variabel intervening

Rahmah, Alfinna Ima (2022) Pengaruh brand image terhadap keputusan pembelian produk erigo di Palangka Raya dengan brand trust sebagai variabel intervening. Undergraduate thesis, IAIN Palangka Raya.

[img] Text
SKRIPSI Alfinna Ima Rahmah & 1704120586.pdf

Download (2MB)

Abstract

Perubahan gaya hidup yang konsumtif pada era globalisasi ini khususnya konsumtif dalam hal produk pakaian (fashion) membuat kebanyakan orang memilih pakaian bermerek dan berkualitas. Oleh karena itu sekarang banyak bermunculan produk pakaian brand lokal di Indonesia, sehingga beranjak dari fenomena ini, terdapat suatu hal yang menarik yaitu peningkatan keputusan pembelian. Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan secara empiris pengaruh brand image dengan brand trust sebagai variabel intervening terhadap keputusan pembelian produk Erigo di Palangka Raya.

Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif, jenis penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah explanatory research. Populasi pada penelitian ini konsumen Erigo di Palangka Raya. Sampel yang digunakan sebanyak 136 responden serta kuesioner sebagai alat pengumpulan data responden. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan Partial Least Square (PLS) versi 3.2.9 dengan uji koefisien outer model dan inner model.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa brand image berpengaruh secara langsung terhadap keputusan pembelian. Brand image berpengaruh secara langsung terhadap brand trust. Brand image berpengaruh secara tidak langsung terhadap keputusan pembelian dengan dimediasi oleh brand trust.

ABSTRACT

The change in consumptive lifestyle in this era of globalization, especially consumptive in terms of clothing products (fashion) makes most people choose branded and quality clothes. Therefore, there are now many local brand clothing products appearing in Indonesia, so moving on from this phenomenon, there is an interesting thing, namely an increase in purchasing decisions. This study aims to empirically explain the influence of brand image with brand trust as an intervening variable on the purchase decision of Erigo products in Palangka Raya.

This research uses a quantitative approach, the type of research used in this study is explanatory research. The population in this study was Erigo consumers in Palangka Raya. The sample used was 136 respondents and a questionnaire as a tool for collecting respondent data. The analysis method used in this study used Partial Least Square (PLS) version 3.2.9 with outer model and inner model coefficient tests.

The results showed that brand image directly affects purchasing decisions. Brand image directly affects brand trust. Brand image indirectly affects purchasing decisions by mediating brand trust.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Brand ; Pemasaran
Subjects: 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1505 Marketing > 150599 Marketing not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Jurusan Ekonomi Islam > Program Studi Ekonomi Syariah
Depositing User: puttry puttry ekaputri
Date Deposited: 02 Dec 2023 03:11
Last Modified: 02 Dec 2023 03:11
URI: http://digilib.iain-palangkaraya.ac.id/id/eprint/5013

Actions (login required)

View Item View Item