Peluang dan tantangan ekspor komoditas ikan hias di Kota Palangka Raya

Noormila, Noormila (2022) Peluang dan tantangan ekspor komoditas ikan hias di Kota Palangka Raya. Undergraduate thesis, IAIN Palangka Raya.

[img] Text
SKRIPSI NOORMILA &1704120627.pdf

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis peluang usaha ekspor komoditas ikan hias di Kota Palangka Raya dan tantangan dalam melakukan ekspor komoditas ikan hias di Kota Palangka Raya. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan dengan menggunakan metode kualitatif. Adapun subjek dalam penelitian ini adalah CV. Tirta Haring Borneo dengan 3 orang informan dari Kantor Bea Cukai Kota Palangka Raya dan 2 orang informan dari Kantor Karantina Perikanan Kota Palangka Raya. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi, kemudian dianalisis melalui tahapan pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan kesimpulan.

Hasil dari penelitian ini adalah (1) Usaha ekspor komoditas ikan hias ini memiliki potensi yang cukup besar karena hanya terdapat sedikit pelaku usaha dari Kota Palangka Raya yang melakukan ekspor, sedangkan permintaan pasar cukup besar sehingga peluang usahanya juga masih besar. (2) Tantangan terbesar dalam melakukan ekspor komoditas ikan hias ini adalah transportasi yang belum internasional. Selain itu diperlukan upaya agar pelaku usaha ikan hias ini dapat membudidayakan ikan itu sendiri sehingga tidak hanya bergantung pada ikan hias yang ada di alam.

ABSTRACT

This research is to find out and analyze the business opportunities for exporting ornamental fish commodity in Palangka Raya and the challenges in exporting ornamental fish commodity in Palangka Raya. This research is a field research using qualitative method. The subject in this research is CV. Tirta Haring Borneo with 3 informen from the Customs Office of Palangka Raya and 2 informen from Fish Quarantine Office of Palangka Raya. Data collection techniques in this research were observation, interviews, and documentation, then analyzed through the stages of data collection, data reduction, data presentation, and conclusions.

The results of this research are (1) This ornamental fish commodity export business has considerable potential because there are only a few business men from Palangka Raya who export, while the market demand is large enough so that the business opportunity is still large. (2) The biggest challenge in exporting ornamental fish commodity is transportation that is not yet international. In addition, efforts are needed so that these ornamental fish business actors can cultivate the fish themselves so that they do not only depend on ornamental fish that exist in nature.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Peluang Usaha
Subjects: 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1503 Business and Management > 150304 Entrepreneurship
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Jurusan Ekonomi Islam > Program Studi Ekonomi Syariah
Depositing User: puttry puttry ekaputri
Date Deposited: 01 Dec 2023 07:35
Last Modified: 01 Dec 2023 07:35
URI: http://digilib.iain-palangkaraya.ac.id/id/eprint/5001

Actions (login required)

View Item View Item