Strategi optimalisasi pendapatan pajak daerah dalam mewujudkan kesejahteraan masyarakat Kalimantan Tengah

Maulana, I Putu Irsal (2022) Strategi optimalisasi pendapatan pajak daerah dalam mewujudkan kesejahteraan masyarakat Kalimantan Tengah. Undergraduate thesis, IAIN Palangka Raya.

[img] Text
SKRIPSI I Putu Irsal Maulana- 1604120517.pdf

Download (2MB)

Abstract

Pembangunan Daerah sangat terkait dengan kemampuan pembiayaan daerah dan ketersediaan sarana dan prasarana yang di miliki pemerintah daerah untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat. Strategi pemerintah daerah Provinsi Kalimantan Tengah dalam rangka memacu dan mempercepat pembangunan untuk kesejahteraan masyarakat dengan menggali, mengembangkan sumber-sumber pendapatan daerah dengan didukung regulasi, kelembagaan dan sumber daya aparatur, sarana dan prasarana dengan menyempurnakan sistem yang berbasis teknologi informasi yang efektif, dan pengembangan kerjasama antar daerah untuk pengamanan dan pencapaian target.

Sumber- sumber pendapatan pajak daerah melalui Pajak Kendaraan Bermotor (PKB), Bisa Balik Nama Kendaraan Bermotor (BBNKB), Pajak Bahan Bakar Kendaraan Bermotor (PBB-KB, Pajak Air Permukaan (PAP), dan pajak rokok. Untuk sumber retribusi terdiri dari retribusi pelayanan pada RSJ Kalawa Atei dan laboratorium Kesehatan dan kalibrasi Kalimantan Tengah, retribusi penggantian biaya cetak peta dan retribusi pelayanan Pendidikan.

Penelitian ini merupakan jenis penelitian lapangan (fiel dresearch) menggunakan pendekatan kualitatif, Adapun subjek penelitian yaitu orang, tempat, benda, Lembaga atupun organisasi. Teknik pengumpulan data dengan purposive sampling. Teknik pengabsahan datanya menggunakan wawancara, observasi, dan dokumentasi.

Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa pajak daerah mampu mendorong kesejahteraan masyarakat dengan memperkuat regulasi yang berkaitan dengan optimalisasi pajak daerah. melakukan pendekatan sosial, memaksimalkan upaya peningkatan pendapatan yang bersumber dari pajak, seperti PKB dan BBN-KN,PAP,PBB-KB dan pajak rokok. Penyediaan lapangan kerja hal ini dilakukan aga masyarakat memiliki pendapatan yang tetap untuk memenuhi kebutuhan hidupnya, masyarakat mampu memutar roda perekonomian yang pada akhirnya mampu meningkatkan jumlah pendapatan. Kondisi usaha dan faktor ekonomi lainnya. Peningkatan layanan umum masyarakat melalui kesehatan, pendidikan dan sosial.

ABSTRACT

Regional development is closely related to the ability of regional financing and the availability of facilities and infrastructure owned by regional governments to realize community welfare. The strategy of the regional government of Central Kalimantan Province in order to spur and accelerate development for the welfare of the community by exploring and developing sources of regional income supported by regulations, institutions and apparatus resources, facilities and infrastructure by perfecting systems based on effective information technology, and developing cooperation between regions for security and target achievement.

The sources of local tax revenue are through Motorized Vehicle Tax (PKB), Motorized Vehicle Transfers (BBNKB), Motor Vehicle Fuel Tax (PBB-KB, Surface Water Tax (PAP), and cigarette tax. The sources of retribution consist of levies services at the Kalawa Atei Hospital and Central Kalimantan Health and calibration laboratories, retribution for map printing costs and education service fees.
This research is a type of field research using a qualitative approach. The research subjects are people, places, objects, institutions or organizations. The data collection technique is purposive sampling . The data validation technique used interviews, observation, and documentation.

The results of this study indicate that local taxes are able to encourage people's welfare by strengthening regulations related to optimizing local taxes. take a social approach, maximize efforts to increase income from taxes, such as PKB and BBN-KN, PAP, PBB-KB and cigarette taxes. The provision of employment opportunities is done so that the community has a steady income to meet their daily needs, the community is able to turn the wheels of the economy which in turn is able to increase the amount of income. Business conditions and other economic factors. Improving public services through health, education and social services.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Kesejahteraan masyarakat
Subjects: 14 ECONOMICS > 1402 Applied Economics > 140215 Public Economics- Taxation and Revenue
14 ECONOMICS > 1402 Applied Economics > 140219 Welfare Economics
TAJUK SUBJEK ISLAM > Sosial dan Budaya Islam > Ekonomi Islam
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Jurusan Ekonomi Islam > Program Studi Ekonomi Syariah
Depositing User: puttry puttry ekaputri
Date Deposited: 30 Nov 2023 05:50
Last Modified: 30 Nov 2023 05:50
URI: http://digilib.iain-palangkaraya.ac.id/id/eprint/4997

Actions (login required)

View Item View Item