Mawarni, Dina (2021) Pengelolaan bank sampah jekan mandiri dalam meningkatkan pendapatan anggota di Kota Palangka Raya. Undergraduate thesis, IAIN Palangka Raya.
Text
Skripsi Dina Mawarni - 1704120669.pdf Download (1MB) |
Abstract
Bank Sampah Jekan Mandiri merupakan salah satu lembaga pengelolaan sampah yang mengedukasi masyarakat untuk memilah sampah dari rumah. Pengelolaan yang dilakukan tidak hanya untuk mengurangi volume sampah, namun juga memanfaatkan sampah menjadi sumber daya yang bernilai ekonomi sehingga bisa meningkatkan pendapatan bagi anggotanya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui (1) Bagaimana pengelolaan Bank Sampah Jekan Mandiri dalam meningkatkan pendapatan anggota; (2) Bagaimana hambatan pengelolaan Bank Sampah Jekan Mandiri dalam meningkatkan pendapatan anggota; (3) Bagaimana pandangan Ekonomi Islam terhadap pengelolaan Bank Sampah Jekan Mandiri.
Penelitian ini merupakan penelitian lapangan dengan menggunakan metode kualitatif deskriptif. Adapun subjek dalam penelitian ini adalah Ketua, Sekretaris, dan 5 orang anggota Bank Sampah Jekan Mandiri serta Pembina dari Dinas Lingkungan Hidup Kota Palangka Raya. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Pengabsahan data menggunakan triangulasi sumber kemudian dianalisis melalui tahapan pengumpulan data, reduksi data, penyajian data serta pengambilan kesimpulan.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Pengelolaan Bank Sampah Jekan Mandiri dalam meningkatkan pendapatan anggota dilaksanakan melalui program menabung sampah dengan memanfaatkan sampah daur ulang menjadi bernilai ekonomi. Pendapatan yang diperoleh anggota dari program menabung sampah dapat menjadi sumber tambahan penghasilan untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari; (2) Hambatan yang dihadapi dan berpengaruh terhadap pengelolaan Bank Sampah Jekan Mandiri terdiri dari dua aspek, yaitu aspek kelembagaan dan aspek partisipasi masyarakat; (3) Pengelolaan Bank Sampah Jekan Mandiri telah sesuai dengan prinsip-prinsip Ekonomi Islam, yaitu berorientasi pada kehidupan dunia dan akhirat, menciptakan keseimbangan antara pribadi dan umum, terjaminnya hak individu, harta hanya sebuah titipan, dan tidak mengandung riba
ABSTRACT
Jekan Mandiri Trash Bank is one of waste management institution which had educated people to sort trash out from home. The management is not only done to reduce the volume of waste, yet, it also utilizes the trash into resource which has economic value and to intensify the members’ income. The purpose study is to find out: (1) What is the management of Jekan Mandiri Trash Bank to intensify the members’ income; (2) How is the obstruction of Jekan Mandiri Trash Bank management to intensify the members’ income; (3) What is the Islamic economic perspective towards Jekan Mandiri Trash Bank management.
This is a field research, which applied a descriptive qualitative method. Subjects of study are a chief, a secretary and five members of Jekan Mandiri Trash Bank and also a builder of environmental official in Palangka Raya. The data collecting procedures are interview, observation, and documentation. Data validation wielded triangulation sources of data afterwards analysed in data collection, data reduction, data presentation and conclusion.
The result of study showed that (1) The management of Jekan Mandiri Trash Bank to intensify the members’ income was implemented with saving trash program which utilized recycling trash into economic value. The income earned by members of saving trash program can be the source of extra income to suffice daily needs; (2) The obstructions and influence which occurred towards Jekan Mandiri Trash Bank management consist of two aspects, they are the institution and people participation; (3) Jekan Mandiri Trash bank management is in accordance with the principles of Islamic economic, which oriented to life and hereafter, created a balance between personal and public, individual right was guaranteed, treasure is only a deposit, and it is not contained of usury.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Bank sampah; pendapatan; ekonomi islam |
Subjects: | 14 ECONOMICS > 1402 Applied Economics > 140299 Applied Economics not elsewhere classified |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Jurusan Ekonomi Islam > Program Studi Ekonomi Syariah |
Depositing User: | puttry puttry ekaputri |
Date Deposited: | 21 Jun 2022 03:42 |
Last Modified: | 21 Jun 2022 03:42 |
URI: | http://digilib.iain-palangkaraya.ac.id/id/eprint/3972 |
Actions (login required)
View Item |