Handayani, Putri (2021) Pengembangan video pembelajaran tematik kelas V di MIN 2 Kotawaringin Timur. Undergraduate thesis, IAIN Palangka Raya.
Text
Skripsi Putri Handayani - 1701170113.pdf Download (3MB) |
Abstract
Perubahan dunia pendidikan masa pandemi Covid-19 yang awalnya tatap muka menjadi belajar dari rumah, mau tidak mau pendidik harus mengganti arah kebijakan guna membantu kegiatan mengajar berjalan efektif meski dari rumah. Salah satu yang dapat digunakan adalah media seperti video. Seiring perkembangan teknologi, pembelajaran dikemas secara menarik dalam bentuk video. Video dapat diproduksi baik guru maupun siswa sebagai penunjang pembelajaran. Video dikemas dalam durasi beberapa menit. Video dapat disajikan untuk semua ranah kebutuhan pembelajaran yaitu kognitif, efektif dan psikomotor. Maka perlu adanya pengembangan video pembelajaran tematik di MIN 2 Kotawaringin Timur.
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pengembangan media video pembelajaran Tematik kelas V di MIN 2 Kotawaringin Timur dan untuk mengetahui kelayakan media video pembelajaran Tematik kelas V di MIN 2 Kotawaringin Timur.
Penelitian ini termasuk jenis penelitian dan pengembangan atau dikenal Research and Development (R&D). Model yang digunakan dalam penelitian ini yaitu Model ADDIE. Teknik dan instrumen pengumpulan data yaitu observasi, wawancara, dokumentasi dan angket. Angket diberikan kepada ahli media, ahli materi sebagai validator, uji coba produk dilakukan dengan peserta didik kelas V.
Pengembangan dalam penelitian menggunakan model ADDIE yang terdapat lima tahapan yaitu analysis (analisis), design (desain), development (pengembangan), implementation (implementasi) dan evaluasi.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada validasi ahli media mendapatkan skor 85 dengan jumlah skor maksimal 90 persentase kelayakan 94,44% termasuk kategori “sangat layak”. Hasil validasi ahli materi dengan skor 82 dengan jumlah skor maksimal 90 persentase kelayakan 91,11% termasuk kategori “sangat layak”. Setelah proses validasi selanjutnya dilakukan tahap uji coba produk. Uji Coba perorangan diperoleh yaitu 91,79 % berada pada kategori sangat layak. Uji coba kelompok kecil diperoleh yaitu 86,41 % berada pada kategori sangat layak. Uji coba kelompok besar yang dilakukan dikelas V diperoleh yaitu 89,74 % berada pada kategori sangat layak.
ABSTRACT
The changes in the world of education during Covid-19 pandemic, which initially turned into face-to-face to learning from home, inevitably educators must change the policy direction to help teaching activities run effectively from home. One of the media which can be used is video. Along with the development of technology, the learning proses isattractively managed using videos. Videos can be produced by both teachers and students to support learning process. Videos are compacted in a few minutes. Videos can be presented for all domains of learning needs, thoseare cognitive, effective and psychomotor. So it is necessary to develop thematic learning videos in MIN 2 Kotawaringin Timur.
This study aimed to describe the development of the Thematic learning video media for class V in MIN 2 Kotawaringin Timur and to determine the feasibility of the Thematic learning video media for class V in MIN 2 Kotawaringin Timur.
This researchwas includedto the type of research and development or known as Research and Development (R&D). The model used in this study was the ADDIE Model. Data collection techniques and instruments were observation, interviews, documentation and questionnaires. Questionnaires were given to media experts, material experts as validators, product trials were carried out with grade V students.
The development in research used ADDIE model which has five stages, namely analysis, design, development, implementation and evaluation.
The results shows that the media expert validation gets a score of 85 with a maximum score of 90, the percentage of feasibility is 94.44%, which is categorized as "very feasible". The results of the validation of material experts with a score of 82 with a maximum score of 90 percentage of eligibility 91.11% is included in the "very feasible" category. After the validation process, the product trial stage is carried out. Individual trials obtain 91.79% in the very feasible category. The small group trial obtains 86.41% in the "very feasible" category. The score of precentage obtained from the large group trial conducted in class V is 89.74%. Itis in the very feasible category.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Video pembelajaran |
Subjects: | 22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220403 Islamic Studies |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Jurusan Tarbiyah > Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (MI) |
Depositing User: | puttry puttry ekaputri |
Date Deposited: | 13 May 2022 02:43 |
Last Modified: | 13 May 2022 02:43 |
URI: | http://digilib.iain-palangkaraya.ac.id/id/eprint/3927 |
Actions (login required)
View Item |