Penjualan hadiah pada pembeli produk wings food di pasar terowongan kota Buntok Kabupaten Barito Selatan

Aliyah, Hidayatul (2021) Penjualan hadiah pada pembeli produk wings food di pasar terowongan kota Buntok Kabupaten Barito Selatan. Undergraduate thesis, IAIN Palangka Raya.

[img] Text
SKRIPSI HIDAYATUL ALIYAH.pdf

Download (1MB)

Abstract

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi adanya praktik penjualan hadiah atas produk wings food yang dilakukan oleh pihak penjual, padahal hadiah tersebut adalah hak milik dari pembeli yang mana sudah menjadi satu kesatuan dengan produknya. Penelitian ini difokuskan kepada dua permasalahan yaitu, Bagaimana praktik penjualan hadiah pada pembeli produk wings food di pasar Terowongan Kota Buntok Kabupaten Barito Selatan dan Apasaja faktor-faktor yang mendorong terjadinya penjualan hadiah pada pembeli produk wings food di pasar Terowongan Kota Buntok Kabupaten Barito Selatan. Penelitian ini merupakan jenis penelitian empiris yuridis sosiologis dengan pendekatan Hukum Islam. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa praktik penjualan hadiah yang dilakukan oleh pihak penjual dengan cara menambahkan harga pada setiap pembelian, menjualkan kembali hadiah kepada pihak ketiga, menjualkan kembali hadiah dengan produk lain yang sejenis. Jika ditinjau dari segi akad jual beli, maka penjualan hadiah dapat dikatakan fasid karena salah satu syaratnya tidak terpenuhi atau objek akad bukan milik dari pihak penjual. Hukum jual beli ini adalah syubhat yang mana lebih condong kepada keharaman karena adanya unsur gharar. Adapun jika ditinjau dari teori mashlahah praktik penjualan hadiah termasuk ke dalam Mashlahah al-mulgah karena masih bertentangan dengan ketentuan syara’. Faktor-faktor terjadinya penjualan hadiah adalah sebagai penambah keuntungan, kealfaan penjual, ketidaktahuan pembeli, kesengajaan dari pihak penjual, pembeli tidak mau menerima hadiah atas pembelian produk wings food dan adanya permintaan dari pihak ketiga. Jika ditinjau dari teori perlindungan konsumen bahwa hukum terhadap hadiah yang tidak diberikan belum sesuai dengan hak-hak pembeli karena dalam pelaksanaannya masih terdapat pelaku usaha yang tidak amanah dalam menyampaikan hadiah atas produk tersebut.

ABSTRACT

This research was motivated by the practice of selling gifts for wings food products carried out by the seller, even though the gift is the property of the buyer which has become one part of the product. This study focuses on two problems, namely, how is the practice of selling gifts to buyers of wings food products in the Terowongan market of Buntok City, South Barito Regency and what are the factors that encourage the sale of gifts to buyers of wings food products in the Terowongan market of Buntok City, South Barito Regency. This research is a sociological juridical empirical research with an Islamic law approach. The results of this study indicate that the practice of selling gifts is carried out by the seller by adding a price to each purchase, reselling gifts to third parties, reselling gifts with other similar products. Based on the sale and purchase contract in Islam, the sale of gifts can be said to be fasid because one of the conditions is not fulfilled or the object of the contract does not belong to the seller. The law of buying and selling is syubhat, which is more inclined to prohibition because of the element of gharar From the theory of mashlahah the practice of selling gifts is included in Mashlahah al-mulgah because it is still contrary to the provisions of syara'. The factors that occur in the sale of gifts are as an increase in profits, seller negligence, buyer ignorance, intentional behavior on the part of the seller, buyers do not want to accept gifts for purchasing wings food products and requests from third parties. From the theory of consumer protection, the law against gifts that are not given is not in accordance with the rights of buyers because in practice there are still business actors who are not trustworthy in delivering gifts for these products.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Penjualan, Produk Berhadiah, wings food
Subjects: 14 ECONOMICS > 1499 Other Economics > 149999 Economics not elsewhere classified
18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180127 Mu'amalah (Islamic Commercial & Contract Law) > 18012799 Mu'amalah (Islamic Commercial & Contract Law) not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Syariah > Jurusan Syariah > Program Studi Hukum Ekonomi Syariah
Depositing User: fuah fuah marfuah
Date Deposited: 12 Nov 2021 01:25
Last Modified: 12 Nov 2021 01:25
URI: http://digilib.iain-palangkaraya.ac.id/id/eprint/3575

Actions (login required)

View Item View Item