Minat masyarakat dayak muslim dalam belajar agama islam di Desa Bantanan Kabupaten Pulang Pisau

Hikmah, Nurul (2020) Minat masyarakat dayak muslim dalam belajar agama islam di Desa Bantanan Kabupaten Pulang Pisau. Undergraduate thesis, IAIN Palangka Raya.

[img] Text
Nurul Hikmah- 1601112089.pdf

Download (2MB)

Abstract

Pembelajaran agama Islam sangatlah penting bagi umat muslim, seperti belajar akidah, belajar ibadah shalat, dan belajar membaca Al-Qur’an. Semua itu tergantung kepada minat masing-masing, seperti minat masyarakat Dayak muslim dalam belajar agama Islam yang berada di Desa Bantanan Kabupaten Pulang Pisau.

Rumusan masalah dalam penelitian ini: 1) bagaimana minat masyarakat Dayak muslim dalam belajar akidah di Desa Bantanan Kabupaten Pulang Pisau. 2) bagaimana minat masyarakat Dayak muslim dalam belajar ibadah shalat di Desa Bantanan Kabupaten Pulang Pisau. 3) bagaimana minat masyarakat Dayak muslim dalam belajar membaca Al-Qur’an di Desa Bantanan Kabupaten Pulang Pisau.

Pendekatan penelitian ini adalah kualitatif, dengan subjek peneletian 10 orang dan 2 orang sebagai informan. Data penelitian yang diperoleh melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi, selanjutnya teknik pengabsahan data trianggulasi dan dianalisis meliputi data colltection, reduction, display, dan conclusions drawing.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa minat masyarakat Dayak muslim dalam belajar agama Islam di Desa Bantanan Kabupaten Pulang Pisau masih rendah hal ini ditunjukkan sebagai berikut: pertama, minat masyarakat Dayak muslim dalam belajar akidah masih kurang hal ini di karenakan tidak adanya usaha mereka untuk belajar, kebanyakan masyarakat belajar akidah sejak dari kecil dengan keluarga dan tidak adanya perkumpulan belajar akidah, kendala dalam belajar akidah ialah tidak adanya ustadz-ustadzah yang memberikan materi dan karena sibuk bekerja. Kedua, minat masyarakat dayak muslim dalam belajar ibadah shalat masih rendah, mereka balajar shalat sejak kecil untuk melaksanakan ibadah shalat ada masyarakat yang melaksanakan ada juga yang tidak, kendala dalam melaksanakan shalat adalah karena kesibukan bekerja. Ketiga minat masyarakat Dayak muslim dalam belajar membaca Al-Qur’an, minat masyarakat bisa di katakana kurang karena tidak berusah untuk terus belajar.

Abstract

The study of Islam is very important for Muslims, such as studying the creed, studying the prayer, and learning to read the Qur'an. It all depends on each other's interests, such as the interest of the Dayak Muslim community in learning Islam in the Village of Bantanan, Pulang Pisau Regency.

The formulation of the problem in this study: 1) how the interest of the Dayak Muslim community in learning aqidah in Bantanan Village Pulang Pulang Regency. 2) what is the interest of the Dayak Muslim community in learning to pray in the Village of Bantanan Pulang Pisau District. 3) what is the interest of the Dayak Muslim community in learning to read the Qur'an in Bantanan Village, Pulang Pisau District.

This research approach is qualitative, with 10 research subjects and 2 people as informants. Research data obtained through observation, interviews, and documentation, then triangulation and data validation techniques include data collection, reduction, display, and drawing conclusions.

The results showed that the interest of Dayak Muslim communities in learning Islam in the village of Bantanan District Pulang Pisau was still low as shown below: first, the interest of Dayak Muslim communities in learning creeds was lacking this because of their lack of effort to learn, most people study of the creed since childhood with the family and the absence of the study of the creed, the obstacle in learning creed is the absence of clerics who provide material and because they are busy working. Secondly, the interest of Muslim Dayak community in learning the prayer is still low, they learn the prayer since childhood to carry out the prayer there are people who do there are also not, the obstacle in conducting prayer is due to busy work. Thirdly, the interest of the Dayak Muslim community in learning to read the Qur'an, the interest of the community can be said less because it does not try to continue learning.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Membaca Al-Qur’an;Akidah;Shalat;Minat Masyarakat
Subjects: 13 EDUCATION > 1302 Curriculum and Pedagogy > 130211 Religion Curriculum and Pedagogy
16 STUDIES IN HUMAN SOCIETY > 1608 Sociology > 160809 Sociology of Education
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Jurusan Tarbiyah > Program Studi Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Unnamed user with email daniaty_marina@yahoo.com
Date Deposited: 14 Jun 2021 07:47
Last Modified: 14 Jun 2021 07:47
URI: http://digilib.iain-palangkaraya.ac.id/id/eprint/3082

Actions (login required)

View Item View Item