Pembelajaran muatan lokal bahasa daerah dayak ngaju kelas 3 di SDN 1 Samba Katung Kecamatan Katingan Tengah Kabupaten Katingan

Ulpah, Metli Yupita (2020) Pembelajaran muatan lokal bahasa daerah dayak ngaju kelas 3 di SDN 1 Samba Katung Kecamatan Katingan Tengah Kabupaten Katingan. Undergraduate thesis, IAIN Palangka Raya.

[img] Text
Skripsi Metli Yupita Ulpah - 1501170017.pdf

Download (2MB)

Abstract

Pembelajaran muatan lokal sudah mulai jarang ditemukan pada sekolah-sekolah yang ada di Katingan Tengah khususnya. Karena di Sekolah tidak memprogramkan mata pelajaran muatan lokal bahasa Dayak Ngaju, Hal tersebut menyebabkan pertahanan budaya lokal itu sendiri semakin hari semakin punah atau menghilang dengan sendirinya, jika tidak ada perubahan pola pikir dari pimpinan dan guru yang ada di sekolah. Akan tetapi ada salah satu sekolah yang memprogramkan mata pelajaran muatan lokal bahasa Dayak Ngaju, sehingga peneliti tertarik untuk melakukan penelitian di sekolah tersebut dengan judul penelitian “Pembelajaran muatan lokal bahasa daerah Dayak Ngaju kelas 3 di SDN 1 Samba Katung Kecamatan Katingan Tengah Kabupaten Katingan”. Penelitian ini bertujuan adalah 1) Mendeskripsikan pembelajaran muatan lokal bahasa daerah Dayak Ngaju kelas 3 di SDN 1 Samba Katung Kecamatan Katingan Tengah Kabupaten Katingan. 2) Mendeskripsikan Apa saja faktor penghambat dan faktor pendukung pembelajaran muatan lokal bahasa daerah Dayak Ngaju kelas 3 di SDN 1 Samba Katung Kecamatan Katingan Tengah Kabupaten Katingan. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif deskritif. Subjek dalam penelitian ini adalah guru kelas 3 SDN 1 Samba Katung selaku guru yang mengajarkan mata pelajaran muatan lokal bahasa Dayak Ngaju di sekolah tersebut, selaku informan yaitu guru sejawat dan siswa kelas 3. Adapun teknik pengumpulan data melalui teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik pengabsahan data menggunakan triangulasi teknik dan sumber. Kemudian data dianalisis dengan 4 tahapan yaitu Data Collection, Data Reducation, Data Display, dan Data Counclusion Drawing.
Hasil penelitian menunjukan bahwa 1) Guru sudah melaksanakan pembelajaran muatan lokal bahasa daerah Dayak Ngaju sesuai dengan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP), dikarenakan langkah-langkah seperti kegiatan pembuka, kegiatan inti, dan kegiatan penutup sudah terlaksana. 2) Terkait faktor penghambat pembelajaran yakni guru mengalami kesulitan menguasai materi serta menyampaikan materi dikarenakan guru bukan asli bersuku Dayak Ngaju, keragaman suku dari siswa yang ada dikelas 3 tersebut, serta ada juga siswa yang memiliki ketarbelakangan mental, dan jumlah siswa terlalu banyak. Akan tetapi ada beberapa faktor yang mendukung pembelajaran Muatan Lokal bahasa Daerah Dayak Ngaju yakni adanya buku pegangan guru, serta ruang kelas yang memadai.

Abatract

Learning local subject has been found in schools Central Katingan particular, because the school does not program the local subject of the Dayak Ngaju language, this causes the defense of the local culture itself to become increasingly extinct or disappear by itself, if there is no change in the mindset of the leaders and teachers in the school. However, there is one school that programs local subject in the Dayak Ngaju language, so the researchers was interested in conducted research at the school with the title of research "Learning local subject of Dayak Ngaju language class 3 in SDN 1 Samba Katung, Katingan Tengah District, Katingan Regency". This research aims to 1) Describe learning local subject of Dayak Ngaju language class 3 at SDN 1 Samba Katung, Katingan Tengah District, Katingan Regency. 2) Describe what are the inhibiting factors and supporting factors for learning the local subject of the Dayak Ngaju language class 3 at SDN 1 Samba Katung, Katingan Tengah District, Katingan Regency.
This research used descriptive qualitative research methods. Subjects in this reasearch were class 3 teachers at SDN 1 Samba Katung as a teacher who taught local subject of Dayak Ngaju language at the school and as informants were peer teachers and class 3 students. The data collection techniques were through observation, interviews, and documentation. The data validation technique used triangulation of techniques and sources. Then the data were analyzed with 4 stages, namely Data Collection, Data Education, Data Display, and Data Counclusion Drawing.
The results showed that 1) The teacher had implemented local content learning for the Dayak Ngaju area in accordance with the Learning Implementation Plan (RPP), because steps such as opening activities, core aktivities, and closing activitiess had been carried out. 2) Regarding the inhibiting factors of learning, hamely the teacher is not a native of Dayak Ngaju, the ethnic diversity of the stuidents in class 3, and there are also students who have mental retardations, and the number of students is too many. However, there are several factors that support learning the Local Contence of a teacher’s handbook and adequate classrooms.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Pembelajaran; Bahasa Dayak Ngaju; Muatan Lokal
Subjects: 13 EDUCATION > 1301 Education Systems > 130106 Secondary Education
13 EDUCATION > 1303 Specialist Studies In Education > 130307 Ethnic Education
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Jurusan Tarbiyah > Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (MI)
Depositing User: Unnamed user with email daniaty_marina@yahoo.com
Date Deposited: 18 Mar 2021 02:41
Last Modified: 18 Mar 2021 02:41
URI: http://digilib.iain-palangkaraya.ac.id/id/eprint/2802

Actions (login required)

View Item View Item