Martiningsih, Sri Endah (2019) Peranan badan amil zakat dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat Kota Palangka Raya (studi pada badan amil zakat nasional Provinsi Kalimantan Tengah). Masters thesis, IAIN Palangka Raya.
Text
Sri Endah Martiningsih I-17015049.pdf Download (1MB) |
|
Text
Sri Endah Martiningsih II-17015049.pdf Download (1MB) |
|
Text
Sri Endah Martiningsih III-17015049.pdf Download (1MB) |
Abstract
Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) merupakan lembaga resmi yang dibentuk oleh pemerintah berdasarkan Undang-Undang No. 23 Tahun 2011, mempunyai peranan yang penting dalam mengelola zakat. BAZNAS yang menempati posisi amil pada pengelolaan zakat berperan sebagai penghimpun dan penyalur dana zakat. Kegiatan penyaluran zakat dari muzaki kepada mustahiq bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Metode yang digunakan dalam penulisan tesis ini adalah metode kualitatif dengan pendekatan teoritik dan normatif melalui sumber data primer yaitu wawancara langsung dan data sekunder berupa dokumen yang bersumber dari literatur. Pengumpulan data menggunakan metode observasi, wawancara dan dokumentasi.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa BAZNAS Provinsi Kalimantan Tengah telah berperan dalam menghimpun dana zakat dengan membentuk Unit Pengumpul Zakat (UPZ) dan telah menyalurkan zakat kepada mustahiq melalui 5 (lima) program yaitu Kalteng Makmur, Kalteng Taqwa, Kalteng Cerdas, Kalteng Peduli dan Kalteng Sehat. Walaupun pengelolaan zakat telah terlaksana dengan baik, namun dalam penghimpunan zakat masih terkendala dengan tidak aktifnya UPZ dan penyaluran dana zakat kurang maksimal karena lebih besar persentase zakat konsumtif daripada zakat produktif yang dapat memenuhi kebutuhan dasar keluarga (basic need) dalam jangka panjang, sebagai indikator meningkatkan kesejahteraan masyarakat Kota Palangka Raya.
ABSTRACT
Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) is an institution set up by the Government according to the law No.23-year 2011, have an important role in managing the zakat. BAZNAS occupies the position of amil on management of zakat was cast in collecting and distribute funds of zakat. The distribution of zakat from muzaki to the mustahiq purpose to improve the welfare of the people.
The methods used in the writing of this thesis is qualitative method with a theoretical, normative approach through the primary data source that is a direct interview and secondary data in the form of a document which is sourced from the literature. Data collection using the method of observation, interview and documentation.
The results of this research show that the BAZNAS province of Central Kalimantan has been instrumental in collecting funds of zakat by forming Zakat Collection Unit (UPZ) and have been distributed zakat to mustahiq through the 5 (five) programs those are Prosperous Kalteng, Religius Kalteng, Intelligent Kalteng, Caring Kalteng and Healthy Kalteng. Although the management of zakat has done well, but in collecting the zakat still constrained by passive activity of UPZ and the distribution of zakat funds insufficient due to the larger percentage of zakat productive rather than the consumptive one which can fullfill the basic needs of family in a long time, as an indicator of improving society welfare of Palangka Raya.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kesejahteraan;Baznas;Zakat |
Subjects: | 18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180127 Mu'amalah (Islamic Commercial & Contract Law) > 18012799 Mu'amalah (Islamic Commercial & Contract Law) not elsewhere classified |
Divisions: | Pascasarjana > Program Studi Magister Ekonomi Syariah |
Depositing User: | Unnamed user with email daniaty_marina@yahoo.com |
Date Deposited: | 02 Sep 2020 03:45 |
Last Modified: | 02 Sep 2020 03:45 |
URI: | http://digilib.iain-palangkaraya.ac.id/id/eprint/2548 |
Actions (login required)
View Item |