Subhani, Ahmad (2019) Dampak produk pembiayaan paket masa depan bank tabungan pensiunan nasional syariah melalui mobile marketing syariah di Kabupaten Kotawaringin Timur. Undergraduate thesis, IAIN Palangka Raya.
Text
Ahmad Subhani- 1504110020.pdf Download (1MB) |
Abstract
Bank Tabungan Pensiunan Nasional Syariah melalui Mobile Marketing Syariah-nya menawarkan produk pembiayaan paket masa depan dalam memberikan akes permodalan kepada wanita prasejahtera di pedesaan yang ingin merubah hidup menjadi lebih sejahtera sehingga akan membawa dampak yang sgnifikan bagi nasabah di Kabupaten Kotawaringin Timur. Jadi, tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis bagaimana mekanisme produk pembiayaan paket masa depan Bank Tabungan Pensiunan Nasional melalui Mobile Marketing Syariah di Kabupaten Kotawaringin Timur, untuk menganalisis mengenai implementasi produk pembiayaan paket masa depan Bank Tabungan Pensiunan Nasional Syariah melalui Mobile Marketing Syariah di Kabupaten Kotawaringin Timur serta untuk menganalisis mengenai bagaimana dampak produk pembiayaan paket masa depan Bank Tabungan Pensiunan Nasional Syariah melalui Mobile Marketing Syariah di Kabupaten Kotawarringin Timur.
Penelitian ini merupakan penelitian lapangan (field research) menggunakan metode penelitian kualitatif. Pendekatan dalam penelitian ini adalah kualitatif deskriptif. Adapun subjek penelitian ini adalah karyawan Mobile Marketing Syariah dan nasabah. Teknik pengumpulan datanya dengan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik pengabsahan datanya menggunakan triangulasi teori dan sumber dengan mengumpulkan data dan informasi dari berbagai sumber yang berbeda.
Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa mekanisme produk pembiayaan paket masa depan Bank Tabungan Pensiunan Nasional melalui Mobile Marketing Syariah di Kabupaten Kotawaringin Timur sudah sesuai dengan Standar Operasional Prosedur (SOP) yang telah ditetapkan oleh Otoritas Jasa Keuangan dalam peraturannya Nomor 31/POJK.05/2014 tentang Penyelanggaraan Usaha Pembiayaan Syariah yang berlaku, mengenai implementasi produk pembiayaan paket masa depan Bank Tabungan Pensiunan Nasional Syariah sudah sesuai dengan Standart Operasional Prosedur (SOP) yang ditetapkan oleh Bank Tabungan Pensiunan Nasional Syariah yang berlaku melalui Mobile Marketing Syariah di Kabupaten Kotawaringin Timur, adapun mengenai dampak produk pembiayaan paket masa depan Bank Tabungan Pensiunan Nasional Syariah melalui Mobile Marketing Syariah di Kabupaten Kotawaringin Timur adalah memberikan dampak positif bagi peningkatan ekonomi nasabah di Kabupaten Kotawaringin Timur.
ABSTRACT
Sharia National Pensioners Savings Bank through its Sharia Mobile Marketing offers future package financing products in providing capital access to rural poor women who want to change lives to become more prosperous so that it will have a significant impact on customers in Kotawaringin Timur Regency. So, the purpose of this study is to analyze how the mechanism for financing future package products of the National Pension Savings Bank through Sharia Mobile Marketing in East Kotawaringin Regency, to analyze the implementation of the future package financing products of the National Sharia Pension Fund through Sharia Mobile Marketing in East Kotawaringin Regency As well as to analyze how the impact of financing products for the future package of the National Sharia Pension Fund through Sharia Mobile Marketing in East Kotawarringin Regency.
This research is a field (field research) using qualitative research methods. The approach in this study is qualitative descriptive. The subject of this study are employees of the Mobile Marketing Syariah and customers. Technique data collecting by observation, interviews, and documentation. Data validation techniques using triangulation theory and sources to collect data and information from different sources.
The results of this study indicate that the mechanism of the future package financing products National Savings Bank via Mobile Marketing Sharia at East Kotawaringin are in accordance with Standard Operating Procedures (SOPs) that has been set by the Financial Services Authority in its rules No. 31 / POJK.05 / 2014 on Islamic financing Business penyelanggaraan applicable, regarding the implementation of future financing product package National Savings Bank Syariah are in accordance with Standard Operating Procedures (SOP) established by the National Savings Bank Syariah applicable through Mobile Marketing Sharia at East Kotawaringin,As for the impact of future financing product package National Savings Bank Syariah via Mobile Marketing Sharia in East Kotawaringin is positive for economic improvement Kotawaringin customers in the East.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Mobaile Marketing; Produk Pembiayaan |
Subjects: | 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1502 Banking, Finance and Investment > 150203 Financial Institutions (incl. Banking) |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Jurusan Ekonomi Islam > Program Studi Perbankan Syariah |
Depositing User: | Unnamed user with email daniaty_marina@yahoo.com |
Date Deposited: | 03 Jun 2020 04:09 |
Last Modified: | 17 Jun 2020 03:45 |
URI: | http://digilib.iain-palangkaraya.ac.id/id/eprint/2358 |
Actions (login required)
View Item |