Analisis nilai-nilai pendidikan multikultural pada materi pembelajaran sejarah kebudayaan islam Madrasah tsanawiyah kelas vii

Sufiyatun, Sufiyatun (2019) Analisis nilai-nilai pendidikan multikultural pada materi pembelajaran sejarah kebudayaan islam Madrasah tsanawiyah kelas vii. Masters thesis, IAIN Palangka Raya.

[img] Text
Tesis Sufiyatun - 16016050.pdf

Download (725kB)

Abstract

Materi pembelajaran Sejarah Kebudayaan Islam memiliki kontribusi dalam memberikan motivasi kepada peserta didik untuk mengenal, memahami, menghayati Sejarah Kebudayaan Islam, yang mengandung nilai-nilai kearifan yang dapat digunakan untuk melatih kecerdasan, membentuk sikap, watak, dan kepribadian peserta didik.Bila dilihat dalam materi pemelajaran sejarah kebudayaan Islam ada materi yang bias seolah-olah menunjukkan bahwa sejarah Islam adalah sejarah yang hanya menceritakan persoalan politik-kekuasaan dari pada yang bernuansa sosial-keagamaan. Ini menghawatirkan kalau uraian tentang fakta-fakta sejarah yang tidak proporsional di atas akan direkonstruksi dan direproduksi oleh peserta didik secara keliru, bisa mendorong terciptanya benih-benih intoleransi dan prejudais pada diri peserta didik. Oleh sebab itu, penelitian ini ingin menganngkat permasalah yaitu 1) Bagaimana deskripsi materi pembelajaran sejarah kebudayaan Islam madrasah Tsanawiyah kelas VII yang sesuai dengan nilai-nilai pendidikan multikultural?, 2) Apa saja materi pembelajaran sejarah kebudayaan Islam madrasah Tsanawiyah kelas VII yang tidak sesuai dengan nilai-nilai pendidikan multikultural?
Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian yang bersifat kepustakaan (library research). Pengumpulan data dilakukan dengan telaah dekomentasi yaitu buku siswa dan buku guru SKI pendekatan saintifik kurikulum 2013. Tehnik analisis data menggunakan analisis isi (content analysis) dengan menggunakan prosedur analisis mayring.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) deskripsi materi pembelajaran SKI madrasah Tsanawiyah kelas VII yang sesuai dengan nilai-nilai pendidikan multikultural yaitu nilai demokrasi, keadilan, kesetaraan, HAM dan nilai toleransi. terdapat pada uraian materi misi dakwah Muhammad di Mekkah, pola dakwah Muhammad di Mekkah, hijrah ke Madinah, pola dakwah di Madinah, respon terhadap dakwah di Madinah, kepemimpinan Khulafaurrasyidin, khalifah bani Umayyah, pola kepemimpinan Umar bin Abdul Azis dan perkembangan kebudayaan Islam dinasti bani Umayyah, 2) materi yang tidak sesuai dengan nilai nilai pendidikan multikultural terdapat pada uraian materi kondisi masyarakat Arab sebelum Islam, respon masyarakat Mekkah terhadap dakwah nabi, kondisi masyarakat Madinah sebelum Islam dan sejarah kekhalifahan bani Umayyah. Pada dasarnya materi SKI kelas VII lebih dominan kesesuaian dengan nilai-nilai pendidikan multikultural dari pada ketidaksesuaian dengan nilai-nilai pendidikan multikultural,materi tidak hanya menggambarkan politik-kekuasaan tetapi juga menguak aspek sosial-humanis yang terkesan lembut dan penuh kesantunan.

ABSTRACT

The learning material History of Islam has contribution in giving the motivation to the srudents to know, to understand, to appreciate the History of Islam, that contain wisdom values that can be use to train the intelligence, form the attitude, characters, and personality of the students. If see from the learning material of history of Islam there is some bias like shows that history of Islam is only the history that discusses about politics and power than social religious. This is concern because if the description about the facts which not proportional so the students will reconstructed or reproduced by students in wrong. That’s why the problems of this research are : 1) How is the description learning material History of Islam in seventh grade Madrasah Tsanawiyah that contain multicultural education values ? 2) What are the learning material History of Islam in seventh grade Madrasah Tsanawiyah that contain multicultural education values? 3) What are the learning material History of Islam in seventh grade Madrasah Tsanawiyah there are not contain multicultural education values?
This research used qualitative approach and also used library research. The data collection technique used documentation like students’ book and teacher’s book of History of Islam with scientific curriculum 2013 approach. The data analysis technique used content analysis with mayring analysis procedure.
The result of this research showed that learning material History of Islam in seventh grade Madrasah Tsanawiyah had contained multicultural education such as democration, equality, Human Rights, and tolerance values. that appropriate with multicultural education values contained in material like Dakwah mission of Muhammad, Dakwah Pattern of Muhammad in Mekkah, Hijrah to Madinah, Dakwah pattern in Madinah, the respon about Dakwah in Madinah, The leadership of Khulafaurrasyidin, Khalifah Bani Umayyah, The leadership pattern of Umar Bin Abdul Azis and the progress Islamic Custom at Dynasty Bani Umayyah. While the material that not appropriate with multicultural education values contained in material like the society condition of Arab before Islam, the society’s response about Prophets’ Dakwah, society condition of Madinah before Islam and the History of Khulafaurrasyidin bani Umayyah. In the material History of Islam not only describe the politics and powers but also social humanist that soft and full of politeness.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Pendidikan Multikulturan
Subjects: 22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220403 Islamic Studies
Divisions: Pascasarjana > Program Studi Magister Pendidikan Agama Islam
Depositing User: puttry puttry ekaputri
Date Deposited: 26 Feb 2020 07:09
Last Modified: 26 Feb 2020 07:09
URI: http://digilib.iain-palangkaraya.ac.id/id/eprint/1991

Actions (login required)

View Item View Item