Efektivitas kinerja Badan Amil Zakat Nasional di Kota Palangka Raya

UNSPECIFIED (2015) Efektivitas kinerja Badan Amil Zakat Nasional di Kota Palangka Raya. Undergraduate thesis, Fakultas Syariah.

Full text not available from this repository. (Request a copy)

Abstract

Abstrak
Sejauh ini dari hasil observasi kehadiran Badan Amil Zakat Nasional belum optimal karena masih banyak sekali potensi zakat yang belum tergarap dengan baik dan masih kurangnya kepercayaan masyarakat untuk membayar zakat di Badan Amil Zakat Kota Palangka Raya. Berkenaaan dengan efektivitas kinerja Badan Amil Zakat Nasional Kota Palangka Raya, permasalahan yang diangkat dalam penelitian ini adalah 1). Bagaimana peran Badan Amil Zakat Nasional di Kota Palangka Raya? 2). Apa hambatan dan terobosan Badan Amil Zakat Kota Palangka Raya agar berjalan secara optimal?

Pendekatan yang digunakan pada penelitian ini adalah pendekatan kualitatif diskriptif dan sosiologi. Data yang digunakan pada penelitian ini berupa data primer dan data sekunder. Subjek dalam penelitian menggunakan teknik purposive sampling yaitu terdiri dari delapan orang yang dipandang aktif di BAZNAS Kota Palangka Raya. Data pada penelitian ini dikumpulkan melalui wawancara, observasi dan dokumentasi, dan untuk pengabsahannya melalui teknik triangulasi sumber. Sedangkan, data dianalisis melalui tiga tahapan, yaitu data reduction, data display, dan Conclusion.

Hasil penelitian: 1) Peran Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kota Palangaka Raya yaitu untuk membantu perekonomian masyarakat miskin, terkait dalam pengumpulan, penyaluran dan pendayagunaan harta zakat belum dapat dikatakan optimal karena masih banyak potensi zakat yang belum tersentuh oleh BAZNAS Kota Palangka Raya, hal ini tidak sesuai dengan apa yang dicita-citakan dalam Undang-Undang No. 23 Tahun 2011. 2) Hambatannya adalah kurangnya kepercayaan masyarakat dan kurangnya sosialisasi mengenai Undang-Undang pengelolaan zakat, sedangkan terobosan yang dilakukan yaitu melaksanakan sosialisasi dan penyuluhan akan kesadaran terhadap wajib zakat.

Melihat hal-hal di atas dalam upaya pengoptimalisasian kinerja Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) penulis rekomendasikan bahwa: Badan Amil Zakat Kota Palangka Raya perlu melaksanakan strategi yang lebih progresif dengan memberi layanan dan sosialisasi zakat secara intensif, agar muncul kesadaran dari para wajib zakat untuk membayarkan zakatnya di BAZNAS Kota Palangka Raya.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Kata kunci: BAZNAS; kinerja; zakat
Divisions: Fakultas Syariah > Jurusan Syariah > Program Studi al-Akhwal al-Syakhshiyyah
Depositing User: muchti muchti nurhidaya
Date Deposited: 22 Jun 2017 04:05
Last Modified: 22 Jun 2017 04:05
URI: http://digilib.iain-palangkaraya.ac.id/id/eprint/18

Actions (login required)

View Item View Item