Uji daya hambat ekstrak daun inai (lawsonia inermis l.) terhadap pertumbuhan staphylococcus aureus

Hairunnisa, Hairunnisa (2015) Uji daya hambat ekstrak daun inai (lawsonia inermis l.) terhadap pertumbuhan staphylococcus aureus. Undergraduate thesis, IAIN Palangka Raya.

[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (235kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Abstrak.pdf

Download (611kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (406kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB III.pdf

Download (544kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB IV.pdf

Download (939kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (9kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (65kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK

Staphylococcus aureus merupakan organisme penyebab infeksi yang paling umum. Spesies Staphylococcus aureus bersifat patogen dan dapat menyebabkan infeksi bagi manusia, infeksi pada kuku dapat menyebabkan paronikia (cantengan). Paronikia adalah jenis infeksi yang terjadi pada tepi-tepi kuku yang dapat menyebabkan peradangan dan kulit melepuh atau dipenuhi nanah. Tanaman Inai (Lawsonia inermis L.) selain digunakan untuk mewarnai kuku dan rambut ternyata memiliki khasiat sebagai obat infeksi paronikia (cantengan). Bagian yang digunakan adalah daunnya yaitu dengan cara dihancurkan dan dioleskan. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah (a) apakah ekstrak daun Inai (Lawsonia inermis L.) berpengaruh dalam mengahambat pertumbuhan Staphylococcus aureus; (b) berapakah konsentrasi yang optimal dalam menghambat pertumbuhan Staphylococcus aureus. Tujuan dari penelitian ini adalah (a) untuk mengetahui pengaruh ekstrak daun Inai (Lawsonia inermis L.) dalam menghambat pertumbuhan Staphylococcus aureus; (b) untuk mengetahui konsentrasi ekstrak daun Inai (Lawsonia inermis L.) yang optimal dalam mengahambat pertumbuhan Staphylococcus aureus.

Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen. Rancangan penelitian yang digunakan adalah rancangan acak lengkap (RAL) dengan 5 perlakuan dan 5 kali ulangan. Ekstrak daun Inai (Lawsonia inermis L.) diperoleh dengan cara di ekstrak sederhana yaitu menggunakan pelarut alkohol 90%. Konsentrasi ekstrak daun Inai (Lawsonia inermis L.) yang digunakan adalah S1 60%, S2 70%, S3 80%, S4 90% dan S0 0% yang digunakan sebagai kontrol. Teknik analis data menggunakan Anava (Analisis Variansi) dan uji lanjut menggunakan BNT (Beda Nyata Terkecil).

Hasil penelitian menunjukan bahwa Fhitung ≥ Ftabel pada α =1% untuk perlakuan pada umur 1x24 Jam. 2x24 Jam. 3x24 Jam dan 4x24 Jam, hal ini berarti ada pengaruh yang Nyata dari konsentrasi ekstrak daun Inai (Lawsonia inermis L.) terhadap pertumbuhan Staphylococcus aureus. Perlakuan konsentrasi yang optimal terlihat pada taraf konsentrasi S3 80%.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci: Daya Hambat, Ekstrak Daun, Lawsonia inermis L, Pertumbuhan Staphylococcus aureus.
Subjects: 06 BIOLOGICAL SCIENCES > 0607 Plant Biology > 060703 Plant Developmental and Reproductive Biology
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Jurusan Pendidikan IPA > Program Studi Pendidikan Biologi
Depositing User: muchti muchti nurhidaya
Date Deposited: 06 Sep 2016 02:35
Last Modified: 06 Sep 2016 02:35
URI: http://digilib.iain-palangkaraya.ac.id/id/eprint/157

Actions (login required)

View Item View Item