Hadi, Rizalul (2017) Inventarisasi tumbuhan obat ramuan tradisional untuk reproduksi Suku Dayak Bakumpai di Kecamatan Teweh Selatan Kabupaten Barito Utara Provinsi Kalimantan Tengah. Undergraduate thesis, IAIN Palangka Raya.
Text
Skripsi Rizalul Hadi - 1301140329.pdf Download (3MB) |
Abstract
Kecamatan Teweh Selatan merupakan kecamatan yang terletak di Kabupaten Barito Utara Provinsi Kalimantan Tengah yang sebagian besar penduduknya merupakan suku Dayak Bakumpai. Suku Dayak Bakumpai di Kecamatan Teweh Selatan masih sangat dekat sekali dengan alam, dari dulu hingga sekarang suku Dayak Bakumpai yang ada di Kecamatan Teweh Selatan masih sering menggunakan tumbuh-tumbuhan obat untuk menyembuhkan berbagai macam penyakit.
Penelitian tentang inventarisasi tumbuhan obat ini menggunakan pendekatan kualitatif dan dengan jenis penilitian deskriptif eksploratif, yaitu suatu penelitian yang melakukan analisis hanya sampai taraf deskripsi yaitu menganalisis dan menyajikan data secara sistematik. Tehnik pengumpulan data dengan melakukan wawancara dan observasi lapangan dan mengumpulkan serta mendokumentasi tumbuhan berkhasiat obat. Tumbuhan yang berhasil ditemukan dikumpulkan, diidentifikasi kemudian dibuat dalam bentu herbarium kering. Adapun lokasi penelitian yaitu pada Kecamatan Teweh Selatan Kabupaten Barito Utara, serta penelitian ini dilakukan sejak bulan Juni 2017 sampai dengan bulan Juli 2017.
Inventarisasi tumbuhan obat ramuan tradisional untuk reproduksi suku Dayak Bakumpai di Kecamatan Teweh Selatan Kabupaten Barito Utara terdapat 48 jenis tumbuhan obat. Bagian organ, tumbuhan yang digunakan adalah rimpang / umbi, akar, daun, dan buah. Cara penggunaan tumbuhan obat tradisional untuk pengobatan seperti ditumbuk, direbus, dan direndam. Pemanfaatan organ tumbuhan dilakukan dengan cara, rimpang / umbi direbus atau ditumbuk sampai halus dijadikan pil jamu lalu diminum, akar direndam dalam air atau direbus dengan air sebanyak dua gelas atau lebih lalu diminum, daun dihaluskan atau ditumbuk untuk dibuat pil jamu lalu diminum, buah dimanfaatkan dengan cara mengambil air yang terkandung didalamnya untuk langsung dikonsumsi atau dicampurkan terlebih dahulu dengan bahan-bahan lain sebelum dikonsumsi.
Abstract
Teweh Selatan districts is a subdistrict located at Barito Utara Regency, Kalimantan Tengah province which most of its people are Bakumpai ethnic. Bakumpai ethnic at Teweh Selatan district is still very close to nature, from the past until now Bakumpai ethnic at Teweh Selatan district still often use medicinal plants to cure various diseases.
Research on inventory of medicinal plants is using qualitative approach and with explorative descriptive research type, which is a study that performs analysis only to the level of description that is analyzing and presenting data systematically. The researcher did interview and observation to collect and document the plants that have the virtue of healing. The plants have been found then collected, identified, and made in of dry herbarium. The location of this research was in Teweh Selatan district of Barito Utara regency; this research was done since June 2017 up to July 2017.
The stock taking of traditional medicinal plants for reproduction of the Bakumpai ethnic at Teweh Selatan district of Barito Utara regency included 48 kinds of medicinal plants. Parts of organs, plants used are rhizomes / tubers, roots, leaves, and fruit. How to use traditional medicinal plants for treatment such as pounded, boiled, and soaked. Taking advantage of the plants was done by; the rhizomes / the tubers boiled or pounded into pills made into medicine and then drunk, the roots soaked in water or boiled with water as much as two or more glass and then drunk, the leaves are crushed or pounded to make herbal pills and then drunk, the fruit exploited by taking the water contained therein for immediate consumption or mixed with other ingredients before consumption.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Tumbuhan Obat, Suku Dayak Bakumpai |
Subjects: | 06 BIOLOGICAL SCIENCES > 0699 Other Biological Sciences > 069999 Biological Sciences not elsewhere classified |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Jurusan Pendidikan IPA > Program Studi Pendidikan Biologi |
Depositing User: | puttry puttry ekaputri |
Date Deposited: | 19 Oct 2018 06:03 |
Last Modified: | 19 Oct 2018 06:03 |
URI: | http://digilib.iain-palangkaraya.ac.id/id/eprint/1219 |
Actions (login required)
View Item |