Ansari, Budi (2017) Strategi Guru Al-Qur`An Hadits dalam mengajar Al-Qur`An pada siswa kelas V di MIN Muara Tuhup Kabupaten Murung Raya. Undergraduate thesis, IAIN Palangka Raya.
Text
Skripsi Budi Ansari -1101111507.pdf Download (3MB) |
Abstract
Latar belakang penelitian ini berangkat dari kenyataan bahwa pendidikan merupakan faktor utama dalam pembentukan pribadi manusia dan khususnya suatu kenyataan bahwa siswa kelas V MIN Muara Tuhup Kabupaten Murung Raya rata-rata lancar membaca Al-Qur’an.
Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana strategi guru Al-Qur’an Hadits dalam mengajar Al-Qur’an pada siswa kelas V di MIN Muara Tuhup kabupaten Murung Raya. Relevan dengan rumusan masalah diatas tujuan penelitian ini adalah berusaha mendeskripsikan dan menganalisis strategi guru Al-Qur’an Hadits dalam mengajar Al-Qur’an pada siswa kelas V di MIN Muara Tuhup kabupaten Murung Raya.
Subjek dalam penelitian ini adalah guru bidang studi Al-Qur’an Hadits sebagai ujung tombak proses pendidikan dan sekaligus peran sentral dalam membangun situasi pembelajaran yang efektif dan menentukan kualitas dan keberhasilan pendidikan. Dan yang menjadi objek dalam penelitian ini adalah apa strategi guru Al-Qur’an Hadits dalam mengajar Al-Qur’an pada siswa kelas V MIN Muara Tuhup kabupaten Murung raya.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini menggunakanpenelitian Deskriptif Kualitatif. Dikatakan demikian karena penelitian ini berusaha untuk mengungkap dan memahami makna yang mendasari tingkah laku partisipan (informan, subjek, dan objek penelitian), memaparkan latar, dan interaksi yang terjadi dalam sebuah fenomena yang terjadi didalam penelitian.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa ditemukan adanya suatu bentuk strategi yang digunakan guru Al-Qur’an Hadits dalam mengajar Al-Qur’an pada siswa kelas V di MIN Muara Tuhup Kabupaten Murung Raya dengan kesimpulan sebagai berikut, yaitu strategi mengajar yang berpusat pada siswa meliputi strategi inquiri, strategi resitasi dan strategi mengajar yang berpusat pada guru yaitu strategi ekspositori dan konseptual.
ABSTRACT
The background of this research departs from the fact that education is a major factor in the formation of the human person and in particular the fact that the students of class V MIN Muara Tuhup of Murung Raya Regency are on average reading the Qur'an.
The formulation of the problem in this research is how the strategy of Al-Qur'an Hadith teachers in teaching Al-Qur'an to students of class V in MIN Muara Tuhup Murung Raya district. Relevant to the formulation of the problem above the purpose of this study is trying to describe and analyze the teacher strategy of Al-Qur'an Hadith in teaching Al-Qur'an to students of class V in MIN Muara Tuhup Murung Raya district.
Subjects in this study are teachers of Al-Qur'an Hadith study field as the spearhead of the educational process and also the central role in building effective learning situations and determine the quality and success of education. And the object of this research is what is the strategy of Al-Qur'an Hadith teacher in teaching Al-Qur'an to students of class V MIN Muara Tuhup Murung raya district.
The method used in this study using Qualitative Descriptive research. It is said that because this research seeks to reveal and understand the underlying meaning of participant's behavior (informant, subject, and object of study), describe the background, and interaction that occurs in a phenomenon that occurs in the research.
The result of the research shows that there is a form of strategy used by Al-Qur'an Hadith teacher in teaching Al-Qur'an to class V students in MIN Muara Tuhup, Murung Raya Regency with the following conclusion, that is student-centered teaching strategies include strategy inquiri, recitation strategies and teacher-centered teaching strategies of expository and conceptual strategies.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Strategi; Guru Al-Qur`an Hadits |
Subjects: | 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Jurusan Tarbiyah > Program Studi Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | puttry puttry ekaputri |
Date Deposited: | 02 Aug 2018 03:50 |
Last Modified: | 02 Aug 2018 03:50 |
URI: | http://digilib.iain-palangkaraya.ac.id/id/eprint/1090 |
Actions (login required)
View Item |